Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BOR ICU di Kota Bekasi Membaik, Kini Sentuh Angka 63 Persen

Kompas.com - 11/08/2021, 17:24 WIB
Djati Waluyo,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi menyebut tingkat keterisian tempat tidur ICU atau bed occupancy rate (BOR) di wilayahnya terus membaik.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, BOR ICU di seluruh rumah sakit di Kota Bekasi dalam kondisi yang membaik, kini persentasenya berada di angka 63,98 persen.

"Alhamdulillah ketersediaan BOR tempat tidur ruang ICU di seluruh rumah sakit kita semakin menurun untuk persentasenya. Karna pada sebelumnya persentase BOR tempat tidur ruang ICU kita berada dikisaran 73,12 persen," ujar Rahmat kepada wartawan, Rabu (11/08/21).

Baca juga: BOR Kota Bekasi Sentuh Angka 40 Persen, ICU Masih 76 Persen

BOR ICU 63,98 persen tersebut merupakan kalkulasi dari 47 rumah sakit yang tersedia di Kota Bekasi, baik milik pemerintah maupun swasta, dengan total tempat tidur ruang ICU berjumlah 261.

"Sedangkan untuk tempat tidur ruang ICU yang sudah terisi di seluruh rumah sakit sebanyak 167, sehingga sisanya tersedia 94 tempat tidur yang masih kosong," ujar dia.

Rahmat berujar bahwa dirinya juga turut membandingkan dari adanya persentase tempat tidur ruang ICU yang sudah mengalami penurunan.

Baca juga: Sempat Sentuh 93 Persen, BOR Covid-19 di RS Kota Tangerang Kini 46,9 Persen

Pasalnya, pada beberapa waktu untuk ketersediaan tempat tidur ruang ICU di wilayahnya sempat mengalami peningkatan.

"Kemarin itu boro boro angka persentase BOR-nya bisa capai di angka 60 persen seperti sekarang, kalau kemarin-kemarin ketika kasus Covid-19 sedang tinggi, kita bisa capai 100 persen untuk persentase BOR tempat tidur ruang ICU di seluruh rumah sakit," ujarnya.

Maka dari itu ia mengungkapkan untuk ketersediaan tempat tidur ruang ICU di setiap rumah sakit dipastikan masih dalam keadaan yang tersedia dan mencukupi.

"Artinya apabila ada hal-hal yang mendadak masih bisa kita di-recovery dan masih ada yang kosong juga untuk tempat tidurnya di seluruh rumah sakit," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com