Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Akhir Pekan dengan Berburu Foto di Spot Instagramable Sarinah Jakarta...

Kompas.com - 28/03/2022, 07:49 WIB
Reza Agustian,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepekan sudah Mal Sarinah resmi beroperasi dengan wajah baru usai direnovasi. Masyarakat masih tampak antusias mengunjungi mal yang terletak di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (28/3/2022).

Desain bangunan yang mewah dan kental dengan nuansa khas nusantara menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung untuk berburu foto di sejumlah titik yang menarik.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Minggu, terdapat beberapa titik yang ramai dipadati pengunjung terlebih titik tersebut memiliki keindahan yang cocok untuk dijadikan spot foto-foto.

Baca juga: Melihat Wajah Baru Mal Sarinah di Jakarta...

Berikut spot foto yang menarik dan ramai dikunjungi di Sarinah:

Balkon Skydeck

Akhir pekan, Skydeck Sarinah ramai dikunjungi warga yang ingin menghabiskan waktu di Mal modern pertama di Indonesia itu, Minggu (27/3/2022).kompas.com/REZA AGUSTIAN Akhir pekan, Skydeck Sarinah ramai dikunjungi warga yang ingin menghabiskan waktu di Mal modern pertama di Indonesia itu, Minggu (27/3/2022).

Menjelang matahari terbenam pukul 17.30 WIB, pengunjung mal ramai berkumpul di skydeck yang berada di lantai tiga.

Pengunjung bisa berfoto-foto di balkon yang berada di alam terbuka, dengan latar gedung pencakar langit nan megah.

Dena, pengunjung berasal dari Kebon Jeruk, Jakarta Barat, mengaku menghabiskan waktu akhir pekannya di Sarinah karena penasaran hanya melihat Sarinah dari media sosial.

"Tahu dari TikTok kalau ada skydeck-nya ini, ternyata ramai banget hari ini," kata Dena saat ditemui di lokasi, Minggu.

Kursi kotak di area balkon skydeck Sarinah, Jakarta Pusat, yang unik.KOMPAS.com/Faqihah Muharroroh Itsnaini Kursi kotak di area balkon skydeck Sarinah, Jakarta Pusat, yang unik.

Baca juga: 4 Kegiatan yang Bisa Dilakukan di Sarinah, Belanja dan Foto-foto

Menurut Dena, cuaca hari itu sangat cocok untuk bersantai di balkon Skydeck Sarinah.

"Cuaca hari ini bagus matahari enggak terlalu terik, anginnya juga sepoi-sepoi," ungkapnya.

Skydeck menjadi salah satu yang paling ramai didatangi pengunjung pada akhir pekan kemarin.

Pencahayaan alami yang bagus, menjadi alasan mengapa skydeck tepat dijadikan spot foto-foto dengan nuansa perkotaan.

Relief Soekarno

Seorang pengunjung mengamati relief patung yang ditemukan saat renovasi Mal Sarinah di Jakarta, Senin (21/3/2022). Mal pertama di Indonesia tersebut kembali dibuka untuk umum setelah selesai direnovasi sejak 2020.Antara Foto/Wahyu Putro A Seorang pengunjung mengamati relief patung yang ditemukan saat renovasi Mal Sarinah di Jakarta, Senin (21/3/2022). Mal pertama di Indonesia tersebut kembali dibuka untuk umum setelah selesai direnovasi sejak 2020.

Di lantai dasar, terdapat relief besar yang juga ramai dikunjungi untuk dijadikan spot mengabadikan momen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

DLH DKI Angkut 83 Meter Kubik Sampah dari Pesisir Marunda Kepu

Megapolitan
Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Janggal, Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

8 Pasien DBD Masih Dirawat di RSUD Tamansari, Mayoritas Anak-anak

Megapolitan
Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com