Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Minta Dea OnlyFans Bawa Buku Rekening untuk Usut Keterlibatan Pasangannya dalam Jual Beli Video Syur

Kompas.com - 04/04/2022, 17:02 WIB
Tria Sutrisna,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya masih menyelidiki keterlibatan saksi Dicky Reno Zulpratomo dalam dugaan kasus pornografi yang menjerat kreator konten Gusti Ayu Dewanti alias Dea "OnlyFans".

Dicky diketahui merupakan kekasih Dea yang salah satu videonya turut di-upload ke situs berbayar OnlyFans.

Polisi rencananya akan memeriksa keterlibatan Dicky dalam bisnis jual beli foto dan video syur yang dijalani Dea dengan melihat aliran dana dari rekening wanita tersebut. Pemeriksaan lanjutan dilakukan pada Senin (4/4/2022).

"Akan kami tanyakan betul (kepada Dea) apakah benar dia enggak nerima. Nah kalau tiba-tiba Dea nunjukin bukti transfer kan ada fakta baru lagi ya," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, Senin (4/4/2022).

Menurut Zulpan, hasil pemeriksaan sementara diketahui bahwa Dicky, yang berstatus sebagai saksi, tidak mengetahui bahwa video syurnya dengan Dea diunggah dan diperjualbelikan di situs OnlyFans.

"Pacarnya ngaku, 'saya tidak tahu kalau itu akan di-upload di medsos' Kemudian ada konten berbayar juga dia enggak nerima uang," kata Zulpan.

Baca juga: Datang ke Polda Metro Jaya, Dea OnlyFans Jalani Wajib Lapor dan Pemeriksaan Lanjutan Kasus Pornografi

Sementara itu, Dea "OnlyFans" kembali mendatangi Polda Metro Jaya pada Senin (4/4/2022). Dia datang untuk menjalani wajib lapor terkait dugaan kasus penyebaran video pornografi..

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Dea yang mengenakan kacamata dan baju berwarna hijau tiba di Mapolda Metro Jaya pada Senin siang bersama tim kuasa hukumnya.

Tak banyak pernyataan yang disampaikan oleh Dea ketika tiba di depan gedung Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya.

Dia hanya menyatakan bakal memberikan keterangan setelah menemui penyidik untuk memberikan keterangan lanjutan terkait kasus yang menjeratnya.

"Iya ini mau melakukan pemeriksaan tambahan sekaligus wajib lapor," ucap Dea sambil berjalan menuju ruang penyidik.

Dea menambahkan bahwa dia juga membawa buku rekening yang sebelumnya telah diminta penyidik untuk mendalami dugaan kasus pornografinya.

"Ntar aja ya mas ya (detailnya), nanti aja nanti ya. Bawa (catatan rekening) kok," kata Dea.

Baca juga: Dea Onlyfans Jalani Pemeriksaan Tambahan dan Wajib Lapor di Polda Metro Jaya

Diberitakan sebelumnya, Dea terjerat kasus bisnis pornografi karena memperjualbelikan foto vulgar dan video syur melalui situs berbayar OnlyFans.

Satu per satu fakta terkait kasus ini mulai terkuak saat Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap Dea dan menggelar konferensi pers, Selasa (29/3/20222).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Megapolitan
Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Megapolitan
Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Usul Heru Budi Bangun “Jogging Track” di RTH Tubagus Angke Dinilai Tak Tepat dan Buang Anggaran

Megapolitan
Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Polisi Sebut Pembunuh Wanita Dalam Koper Tak Berniat Ambil Uang Kantor yang Dibawa Korban

Megapolitan
Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Ketimbang “Jogging Track”, RTH Tubagus Angka Diusulkan Jadi Taman Bermain Anak untuk Cegah Prostitusi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com