Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stasiun BNI City Layani Penumpang KRL Cikarang/Bekasi, Ini Rutenya

Kompas.com - 30/07/2022, 09:35 WIB
Ihsanuddin

Editor


JAKARTA, KOMPAS.com - Stasiun BNI City akan melayani naik dan turun penumpang kereta rel listrik (KRL) Commuter Line mulai Sabtu (30/7/2022) hari ini.

Direktur KAI Commuter Roppiq Lutzfi Azhar mengatakan, Stasiun BNI City akan melayani perjalanan KRL relasi Cikarang atau Bekasi menuju Kampung Bandan melalui Stasiun Pasar Senen atau Stasiun Manggarai.

Baca juga: Mulai Hari Ini, Stasiun BNI City Layani Naik Turun Penumpang KRL

Diketahui, KRL relasi Cikarang/Bekasi melayani empat rute. Berikut empat rute Cikarang/Bekasi dengan tambahan Stasiun BNI City. 

1. Full racket A Stasiun Cikarang-Metland Telaga Murni-Cibitung-Tambun-Bekasi Timur-Bekasi-Kranji-Cakung-Klender Baru-Buaran-Klender-Jatinegara-Matraman-Manggarai-Sudirman-BNI City-Karet-Tanah Abang-Duri-Angke-Kampung Bandan-Rajawali-Kemayoran-Pasar Senen-Gang Sentiong-Kramat-Pondok Jati-Jatinegara-Klender-Buaran-Klender Baru-Cakung-Kranji-Bekasi-Bekasi Timur-Tambun-Cibitung-Metland Telaga Murni-Cikarang 

2. Full Racket B Stasiun Cikarang-Metland Telaga Murni-Cibitung-Tambun-Bekasi Timur-Bekasi-Kranji-Cakung-Klender Baru-Buaran-Klender-Jatinegara-Pondok Jati-Kramat-Gang Sentiong-Pasar Senen-Kemayoran-Rajawali-Kampung Bandan-Angke-Duri-Tanah Abang-Karet-Sudirman-BNI City-Manggarai-Matraman-Jatinegara-Klender-Buaran-Klender Baru-Cakung-Kranji-Bekasi-Bekasi Timur-Tambun-Cibitung-Metland Telaga Murni-Cikarang

3. Half racket A Stasiun Cikarang-Metland Telaga Murni-Cibitung-Tambun-Bekasi Timur-Bekasi-Kranji-Cakung-Klender Baru-Buaran-Klender-Jatinegara-Matraman-Manggarai-Sudirman-BNI City-Karet-Tanah Abang-Duri-Angke-Kampung Bandan

4. Half racket B Stasiun Cikarang-Metland Telaga Murni-Cibitung-Tambun-Bekasi Timur-Bekasi-Kranji-Cakung-Klender Baru-Buaran-Klender-Jatinegara-Matraman-Manggarai-Sudirman-BNI City-Karet-Tanah Abang-Duri-Angke

Baca juga: Stasiun BNI City Juga Layani KRL Meski Dekat dengan Stasiun Sudirman, Ini Alasannya

Sebelumnya, Stasiun BNI City hanya melayani perjalanan kereta bandara.

Kini Stasiun BNI City diharapkan menjadi alternatif pengguna KRL sehingga tidak terjadi penumpukan penumpang di Stasiun Sudirman dan Stasiun Karet saat jam sibuk.

"Uji coba pengoperasian stasiun ini juga diharapkan dapat memberikan lagi kemudahan dan kenyamanan dalam menggunakan transportasi KRL," ujar Roppiq dalam keterangannya, Jumat (29/7/2022).

Roppiq memprediksi, Stasiun BNI City akan melayani rata-rata pengguna KRL sebanyak 9.320 orang pada hari kerja dan 3.803 orang pengguna di akhir pekan.

"KAI Commuter juga memprediksi volume pengguna yang akan beralih ke Stasiun BNI City dari Stasiun Sudirman sebanyak 40 persen dan 30 persen pengguna dari Stasiun Karet," jelas dia.

Baca juga: Lokasi Citayam Fashion Week Tak Seramai Biasanya, Kini Dijaga Ketat Petugas

Meski Stasiun BNI City melayani penumpang KRL, jadwal perjalanan kereta bandara tetap berjalan normal alias tidak ada perubahan.

Direktur Utama KAI Bandara, Anggoro Triwibowo menambahkan, dengan dijadikannya Stasiun BNI City melayani perjalanan KRL, diharapkan menjadi alternatif bagi penumpang KA Bandara yang akan melakukan perpindahan antarmoda di Stasiun BNI City.

"Jika sebelumnya penumpang KA Bandara yang turun di Stasiun BNI City harus berjalan 200 sampai 300 meter untuk melanjutkan menggunakan Commuterline di Stasiun Sudirman, maka kini penumpang cukup tap out di lantai 1 Stasiun BNI City dan melanjutkan Commuterline pada peron yang sama," kata Anggoro.

Dalam uji coba pengoperasiannya, petugas akan disiagakan untuk membantu pengaturan arus dan memberikan informasi kepada penumpang di area Stasiun BNI City.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Kelakuan Pria di Tanah Abang, Kerap Makan di Warteg tapi Bayar Sesukanya Berujung Ditangkap Polisi

Megapolitan
Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Viral Video Maling Motor Babak Belur Dihajar Massa di Tebet, Polisi Masih Buru Satu Pelaku Lain

Megapolitan
Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com