Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Malam Tahun Baru 2023 di Sudirman-Thamrin, Ini Lokasi 7 Panggungnya

Kompas.com - 23/12/2022, 11:39 WIB
Muhammad Naufal,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar Festival Malam Tahun Baru 2023 di sepanjang Jalan Sudirman-Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, pada 31 Desember 2022 malam.

Penyelenggaraan Festival Malam Tahun Baru 2023 ini tercantum dalam Surat Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Nomor e-2205/PH.04.00.

Surat ini ditandatangani oleh Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo pada 21 Desember 2022.

Baca juga: Ada Car Free Night pada Malam Tahun Baru, Kendaraan Tak Bisa Lintasi Jalan Thamrin hingga Blok M

Dalam Festival Malam Tahun Baru 2023 nanti akan ada tujuh panggung yang tersebar di sejumlah titik.

Dalam acara Festival Malam Tahun Baru 2023 akan diterapkan car free night dan terdapat panggung pada tujuh titik lokasi,” tulis Syafrin dalam surat tersebut, dikutip Jumat (23/12/2022).

Berikut lokasi tujuh panggung yang akan didirikan saat Festival Malam Tahun Baru 2023:

  • Panggung 1 di area Sarinah
  • Panggung 2 di area Bundaran Hotel Indonesia (HI)
  • Panggung 3 di area Dukuh Atas
  • Panggung 4 di area Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Sudirman
  • Panggung 5 di area Bendungan Hilir
  • Panggung 6 di area Sudirman Central Business District (SCBD)
  • Panggung 7 di area SCBD

Baca juga: Ini Daftar 40 Kantong Parkir di Sepanjang Sudirman-Thamrin pada Malam Tahun Baru

Selain di kawasan Sudirman-Thamrin, Pemprov DKI Jakarta juga menggelar perayaan pada 31 Desember 2022 di Taman Mini Indonesia Indah dan sejumlah titik lainnya.

"Nanti juga ada festival malam tahun baru di TMII. Juga ada di tingkat kota dan kabupaten," ungkap Kepala Dinas Pariwisata DKI Jakarta Andhika Permata, Selasa (20/12/2022).

"Kami melihat TMII sebagai ikon destinasi wisata di Jakarta dan baru buka, sehingga kami aktivasi TMII. Alhamdulillah responsnya sangat baik," imbuh dia.

Baca juga: Ingat, Warga Ibu Kota Dilarang Main Petasan Saat Rayakan Natal dan Tahun Baru

Adapun lokasi perayaan malam tahun baru di Jakarta Pusat terletak di Thamrin 10, Jakarta Utara di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Jakarta Barat di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jakarta Selatan di Setu Babakan, Jakarta Timur di Old Shanghai Cakung, dan Kepulauan Seribu di Pulau Untung Jawa.

Selain itu, Disparekraf juga menggelar atraksi instalasi lampu di Taman Sumenep, Menteng, Jakarta Pusat; dan Kota Tua, Jakarta Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Motor dan STNK Mayat di Kali Sodong Raib, Keluarga Duga Dijebak Seseorang

Motor dan STNK Mayat di Kali Sodong Raib, Keluarga Duga Dijebak Seseorang

Megapolitan
Terganggu Pembangunan Gedung, Warga Bentrok dengan Pengawas Proyek di Mampang Prapatan

Terganggu Pembangunan Gedung, Warga Bentrok dengan Pengawas Proyek di Mampang Prapatan

Megapolitan
Ponsel Milik Mayat di Kali Sodong Hilang, Hasil Lacak Tunjukkan Posisi Masih di Jakarta

Ponsel Milik Mayat di Kali Sodong Hilang, Hasil Lacak Tunjukkan Posisi Masih di Jakarta

Megapolitan
Pakai Seragam Parkir Dishub, Jukir di Duri Kosambi Bingung Tetap Diamankan Petugas

Pakai Seragam Parkir Dishub, Jukir di Duri Kosambi Bingung Tetap Diamankan Petugas

Megapolitan
Sekolah di Tangerang Selatan Disarankan Buat Kegiatan Sosial daripada 'Study Tour' ke Luar Kota

Sekolah di Tangerang Selatan Disarankan Buat Kegiatan Sosial daripada "Study Tour" ke Luar Kota

Megapolitan
RS Bhayangkara Brimob Beri Trauma Healing untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

RS Bhayangkara Brimob Beri Trauma Healing untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Megapolitan
KPU Kota Bogor Tegaskan Caleg Terpilih Harus Mundur jika Mencalonkan Diri di Pilkada 2024

KPU Kota Bogor Tegaskan Caleg Terpilih Harus Mundur jika Mencalonkan Diri di Pilkada 2024

Megapolitan
Pemilik Mobil yang Dilakban Warga gara-gara Parkir Sembarangan Mengaku Ketiduran di Rumah Saudara

Pemilik Mobil yang Dilakban Warga gara-gara Parkir Sembarangan Mengaku Ketiduran di Rumah Saudara

Megapolitan
Sebelum Ditemukan Tak Bernyawa di Kali Sodong, Efendy Pamit Beli Bensin ke Keluarga

Sebelum Ditemukan Tak Bernyawa di Kali Sodong, Efendy Pamit Beli Bensin ke Keluarga

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Prioritaskan Warga Jakarta dalam Rekrutmen PJLP dan Tenaga Ahli

Pemprov DKI Diminta Prioritaskan Warga Jakarta dalam Rekrutmen PJLP dan Tenaga Ahli

Megapolitan
Polisi Kesulitan Identifikasi Pelat Motor Begal Casis Bintara di Jakbar

Polisi Kesulitan Identifikasi Pelat Motor Begal Casis Bintara di Jakbar

Megapolitan
Parkir Sembarangan Depan Toko, Sebuah Mobil Dilakban Warga di Koja

Parkir Sembarangan Depan Toko, Sebuah Mobil Dilakban Warga di Koja

Megapolitan
Terminal Bogor Tidak Berfungsi Lagi, Lahannya Jadi Lapak Pedagang Sayur

Terminal Bogor Tidak Berfungsi Lagi, Lahannya Jadi Lapak Pedagang Sayur

Megapolitan
Duga Ada Tindak Pidana, Kuasa Hukum Keluarga Mayat di Kali Sodong Datangi Kantor Polisi

Duga Ada Tindak Pidana, Kuasa Hukum Keluarga Mayat di Kali Sodong Datangi Kantor Polisi

Megapolitan
Dijenguk Polisi, Casis Bintara yang Dibegal di Jakbar 'Video Call' Bareng Aipda Ambarita

Dijenguk Polisi, Casis Bintara yang Dibegal di Jakbar "Video Call" Bareng Aipda Ambarita

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com