Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lubang di Turunan Jalan Layang Pancoran Arah Cawang Telah Ditambal

Kompas.com - 28/02/2023, 14:18 WIB
Dzaky Nurcahyo,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Flyover atau jalan layang di bilangan Pancoran, Jakarta Selatan, disulap dalam satu malam.

Turunan jalan layang mengarah ke Cawang yang berlubang telah diperbaiki pada Senin (27/2/2023).

Pantauan Kompas.com di lokasi, lubang jalan yang menganga di turunan tersebut kini tak terlalu tampak. Lubang itu sudah ditambal meski tak terlalu sempurna.

Pengendara roda dua pun tak perlu menghindari ruas jalan tersebut demi melintasi aspal yang sempurna.

Baca juga: Hati-hati, Turunan Jalan Layang Pancoran Arah Cawang Ada Banyak Lubang

Hanya saja mereka perlu mengurangi kecepatan kendaraan ketika melewati turunan tersebut. Sebab, jalanan yang ditambal sulam itu masih bergelombang.

Kendati demikian, masih ada beberapa lubang yang menganga di sepanjang ruas flyover Pancoran arah Cawang.

Ketika Kompas.com mulai melintasi flyover Pancoran arah Cawang, lubang-lubang kecil namun berjumlah banyak tampak di beberapa titik.

Ada beberapa lubang pula yang berada tepat di bawah Monumen Patung Dirgantara. Bahkan ada lubang yang terlihat cukup besar.

Baca juga: Tangis Keluarga Pecah Kala Jasad Korban Pembunuhan di Bekasi Dikeluarkan dari Mobil Jenazah di RS Polri Kramatjati

Lubang di jalan turunan Jalan Layang Pancoran arah Cawang, Senin (27/2/2023).Tangkapan layar Instagram @tmcpoldametro Lubang di jalan turunan Jalan Layang Pancoran arah Cawang, Senin (27/2/2023).

Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya mengimbau para pengendara lalu lintas untuk berhati-hati saat melintasi turunan flyover atau Jalan Layang Pancoran, Jakarta Selatan, arah Cawang, Jakarta Timur, Senin.

Imbas jalan yang berlubang itu, kondisi lalu lintas di sekitar lokasi terpantau cenderung padat.

Baca juga: Massi Aksi Tolak Perppu Cipta Kerja Longmarch ke DPR, Lalu Lintas Jalan Gatot Subroto Tersendat

"27 Februari 2023 pukul 16.30, turunan layang Pancoran yang mengarah Cawang ini padat imbas jalan berlubang," ungkap salah satu petugas dalam video yang dibagikan di akun Instagram TMC Polda Metro Jaya @tmcpoldametro.

Dalam video tersebut, terlihat beberapa traffic cone diletakkan di sejumlah lubang untuk memberi tanda bagi pengendara.

Lubang di jalanan tersebut terlihat memiliki diameter dan kedalaman yang bervariasi, tetapi yang paling besar ada di sebelah kiri jalan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanah Longsor di Perumahan New Anggrek 2 Depok Berulang Kali Terjadi sejak Desember 2022

Tanah Longsor di Perumahan New Anggrek 2 Depok Berulang Kali Terjadi sejak Desember 2022

Megapolitan
Curhat Jukir Liar di Minimarket: Orang Mau Kasih Uang atau Tidak, Saya Enggak Paksa...

Curhat Jukir Liar di Minimarket: Orang Mau Kasih Uang atau Tidak, Saya Enggak Paksa...

Megapolitan
Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Kasus Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Polisi Tetapkan 4 Tersangka dalam Kasus Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel

Megapolitan
4 Pelaku Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Ditangkap Polisi, Ini Perannya

4 Pelaku Terkait Pengeroyokan Mahasiswa di Tangsel Ditangkap Polisi, Ini Perannya

Megapolitan
Gerindra Kota Bogor Buka Peluang Bentuk Koalisi 'Gemuk' di Pilkada 2024

Gerindra Kota Bogor Buka Peluang Bentuk Koalisi "Gemuk" di Pilkada 2024

Megapolitan
Sudah dengan PKB, Gerindra Kota Bogor Masih Buka Peluang Koalisi dengan Partai Lain

Sudah dengan PKB, Gerindra Kota Bogor Masih Buka Peluang Koalisi dengan Partai Lain

Megapolitan
Khawatirnya Mahmudin soal Rencana Penertiban Juru Parkir Liar, Tak Bisa Lagi Cari Nafkah...

Khawatirnya Mahmudin soal Rencana Penertiban Juru Parkir Liar, Tak Bisa Lagi Cari Nafkah...

Megapolitan
Ketua STIP Sebut Kasus Penganiayaan Putu akibat Masalah Pribadi, Pengamat: Itu Salah Besar, Tidak Mungkin

Ketua STIP Sebut Kasus Penganiayaan Putu akibat Masalah Pribadi, Pengamat: Itu Salah Besar, Tidak Mungkin

Megapolitan
Berkas Pendaftaran Cagub-Cawagub DKI Jalur Independen Diserahkan 8-12 Mei 2024

Berkas Pendaftaran Cagub-Cawagub DKI Jalur Independen Diserahkan 8-12 Mei 2024

Megapolitan
Cara Daftar Seleksi Calon Atlet PPOP DKI Jakarta 2024 dan Syaratnya

Cara Daftar Seleksi Calon Atlet PPOP DKI Jakarta 2024 dan Syaratnya

Megapolitan
Fortuner Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ adalah Mobil Dinas Polda Jabar

Fortuner Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ adalah Mobil Dinas Polda Jabar

Megapolitan
Foto Kondisi Longsor Sepanjang 10 Meter di Perumahan New Anggrek 2 Depok

Foto Kondisi Longsor Sepanjang 10 Meter di Perumahan New Anggrek 2 Depok

Megapolitan
Kebakaran Toko Pakaian di Pecenongan Diduga akibat Korsleting

Kebakaran Toko Pakaian di Pecenongan Diduga akibat Korsleting

Megapolitan
Pengembangan Stasiun Tanah Abang Pangkas 'Headway' KRL Jalur Serpong, Jadi Lebih Cepat Empat Menit

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Pangkas "Headway" KRL Jalur Serpong, Jadi Lebih Cepat Empat Menit

Megapolitan
Pendaftaran Cagub Independen DKI Dibuka, Syarat Calon Dapat 618.968 Dukungan Warga Jakarta

Pendaftaran Cagub Independen DKI Dibuka, Syarat Calon Dapat 618.968 Dukungan Warga Jakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com