KOMPAS.com - Malang merupakan salah satu kota yang ada di Jawa Timur. Kota ini bisa dituju dengan menggunakan jalan tol Trans Jawa.
Jika berangkat dari Jakarta maka harus melalui beberapa ruas jalan tol yakni Tol Jakarta-Cikampek, Tol Cikopo-Palimanan, Tol Palimanan-Kanci, Tol Kanci-Pejagan, Tol Pejagan-Pemalang, Tol Pemalang-Batang, Tol Batang-Semarang, Tol Semarang ABC, Tol Semarang-Solo.
Lalu lanjut ke Tol Solo-Ngawi, Tol Ngawi-Kertosono, Tol Kertosono-Mojokerto, Tol Mojokerto-Surabaya, Tol Surabaya-Gempol, Tol Gempol-Pandaan dan Tol Pandaan-Malang.
Untuk menuju ke Malang terutama di saat momen mudik lebaran, pengendara harus menyiapkan biaya tol dari sebelum berangkat.
Sebagai estimasi pengeluaran menuju ke Malang dari Jakarta maka berikut ini tarif tol Jakarta-Malang tahun 2023 melansir situs resmi Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT):
Tol Jakarta-Cikampek
- Golongan I: Rp 20.000
- Golongan II: Rp 30.000
- Golongan III: Rp 30.000
- Golongan IV: Rp 40.000
- Golongan V: Rp 40.000
Tol Cikopo-Palimanan
- Golongan I: Rp 119.000
- Golongan II: Rp 196.000
- Golongan III: Rp 196.000
- Golongan IV: Rp 246.000
- Golongan V: Rp 246.000
Tol Palimanan-Kanci
- Golongan I: Rp 12.500
- Golongan II: Rp 18.000
- Golongan III: Rp 18.000
- Golongan IV: Rp 30.000
- Golongan V: Rp 30.000
Tol Kanci-Pejagan
- Golongan I: Rp 29.500
- Golongan II: Rp 44.500
- Golongan III: Rp 44.500
- Golongan IV: Rp 59.500
- Golongan V: Rp 59.500
Tol Pejagan-Pemalang
- Golongan I: Rp 60.000
- Golongan II: Rp 90.000
- Golongan III: Rp 90.000
- Golongan IV: Rp 120.000
- Golongan V: Rp 120.000
Tol Pemalang-Batang
- Golongan I: Rp 45.000
- Golongan II: Rp 67.500
- Golongan III: Rp 67.500
- Golongan IV: Rp 90.000
- Golongan V: Rp 90.000
Tol Batang-Semarang
- Golongan I: Rp 86.000
- Golongan II: Rp 129.000
- Golongan III: Rp 129.000
- Golongan IV: Rp 172.500
- Golongan V: Rp 172.500
Tol Semarang ABC
- Golongan I: Rp 5.000
- Golongan II: Rp 7.500
- Golongan III: Rp 7.500
- Golongan IV: Rp 10.000
- Golongan V: Rp 10.500
Tol Semarang-Solo
- Golongan I: Rp 66.500
- Golongan II: Rp 99.500
- Golongan III: Rp 99.500
- Golongan IV: Rp 133.000
- Golongan V: Rp 133.000
Tol Solo-Ngawi
- Golongan I: Rp 104.500
- Golongan II: Rp 157.000
- Golongan III: Rp 157.000
- Golongan IV: Rp 209.500
- Golongan V: Rp 209.500
Tol Ngawi-Kertosono
- Golongan I: Rp 91.000
- Golongan II: Rp 136.000
- Golongan III: Rp 136.000
- Golongan IV: Rp 181.000
- Golongan V: Rp 181.000
Tol Kertosono-Mojokerto
- Golongan I: Rp 49.000
- Golongan II: Rp 82.500
- Golongan III: Rp 82.500
- Golongan IV: Rp 98.500
- Golongan V: Rp 98.500
Tol Mojokerto-Surabaya
- Golongan I: Rp 39.000
- Golongan II: Rp 64.500
- Golongan III: Rp 64.500
- Golongan IV: Rp 97.500
- Golongan V: Rp 97.500
Tol Surabaya-Gempol
- Golongan I: Rp 3.000
- Golongan II: Rp 5.000
- Golongan III: Rp 5.000
- Golongan IV: Rp 6.500
- Golongan V: Rp 6.500
Baca juga: Tarif Tol Jakarta-Sukabumi 2023
Tol Gempol-Pandaan
- Golongan I: Rp 13.000
- Golongan II: Rp 21.500
- Golongan III: Rp 21.500
- Golongan IV: Rp 27.000
- Golongan V: Rp 27.000
Tol Pandaan-Malang
Purwodadi
- Golongan I: Rp 14.500
- Golongan II: Rp 21.500
- Golongan III: Rp 21.500
- Golongan IV: Rp 28.500
- Golongan V: Rp 28.500
Lawang
- Golongan I: Rp 22.000
- Golongan II: Rp 32.500
- Golongan III: Rp 32.500
- Golongan IV: Rp 43.500
- Golongan V: Rp 43.500
Singosari
- Golongan I: Rp 28.500
- Golongan II: Rp 42.500
- Golongan III: Rp 42.500
- Golongan IV: Rp 57.000
- Golongan V: Rp 57.000
Pakis
- Golongan I: Rp 33.000
- Golongan II: Rp 49.000
- Golongan III: Rp 49.000
- Golongan IV: Rp 65.500
- Golongan V: Rp 65.500
Malang
- Golongan I: Rp 35.500
- Golongan II: Rp 53.500
- Golongan III: Rp 53.500
- Golongan IV: Rp 71.000
- Golongan V: Rp 71.000
Jika dijumlahkan maka total tarif tol Jakarta–Malang 2023 keluar GT Malang sebesar Rp 891.0000 untuk Golongan I atau kendaraan pribadi.
Jika keluar GT Purwodadi maka menghabiskan Rp 870.000. Jika keluar GT Lawang menghabiskan biaya Rp 877.500.
Jika keluar GT Singosari maka menghabiskan biaya Rp 884.500. Jika keluar GT Pakis maka menghabiskan Rp 888.500.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.