Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Identitas Mayat Perempuan di Apartemen Bogor Terungkap, Sempat Dilaporkan Hilang

Kompas.com - 12/12/2023, 13:34 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Bogor Kota mengungkap identitas mayat perempuan yang ditemukan di dalam kamar Apartemen Bogor Icon, Senin (11/12/2023).

Dari hasil identifikasi, korban berinisial NPM, warga Cibungbulang, Kabupaten Bogor.

Kepala Satuan Polresta Bogor Kota Komisaris Polisi Rizka Fadhila mengatakan, terungkapnya identitas korban berawal dari adanya laporan orang hilang.

Baca juga: Mayat Perempuan Ditemukan di Apartemen Bogor, Ada Luka di Punggung dan Leher

Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata ciri-ciri orang hilang itu sesuai dengan mayat perempuan tersebut.

"Benar, ciri-cirinya sesuai dengan korban yang ditemukan tewas di apartemen," kata Rizka, Selasa (12/12/2022).

Rizka mengatakan, saat ini jasad NPM sudah dibawa keluarganya setelah diotopsi di Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur.

Keberadaan korban terakhir kali diketahui pada Kamis (7/12/2023).

Sejak hari itu, korban tidak lagi terlihat hingga ditemukan tewas di dalam kamar apartemen.

"Korban ditemukan tewas kemarin siang di dalam kamar apartemen oleh petugas kamar atau housekeeping setelah mencium aroma tidak sedap," ujar Rizka.

Baca juga: Satpol PP Bogor Copot Atribut Kampanye yang Ditempel di Tiang Listrik dan Pohon

"Kamar tersebut kemudian dibongkar dan melihat ada sepotong tangan di bawah kasur. Lalu (petugas kamar) melapor, kemudian kasur dibongkar ternyata ada mayat," imbuh dia.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), ditemukan sejumlah luka di tubuh korban, yakni di bagian punggung, tangan, dan leher.

"Kita indikasikan ada tindak pidana di situ. Karena dilihat dari kondisi dan lokasi ditemukannya korban bisa dikategorikan tidak wajar," kata Rizka.

"Korban dalam keadaan tanpa busana, ditemukan di tempat tidur ditutupi kasur," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa 'Debt Collector' yang Berkali-kali 'Mangkal' di Wilayahnya

Geramnya Ketua RW di Cilincing, Usir Paksa "Debt Collector" yang Berkali-kali "Mangkal" di Wilayahnya

Megapolitan
Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Mulai 1 Juni 2024, Ada Ketentuan Baru Pembatalan Tiket Kereta Api

Megapolitan
Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Pilkada Jakarta 2024: Menguji Eksistensi Masyarakat Jaringan

Megapolitan
Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Jalur, Kuota, dan Syarat PPDB SMA, SMK, dan SLB Kota Bogor 2024

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 1 Juni 2024

Megapolitan
Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Nama Kaesang dan Anies di Bursa Pilkada Jakarta, Prediksi Pertarungan Sengit bak Pilpres 2024

Megapolitan
6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

6 Orang Ditangkap Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Polisi Ungkap Peran Masing-masing

Megapolitan
Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS, Massa Serukan Pembebasan Perempuan

Megapolitan
8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

8 Mobil Mewah Disita Polisi Terkait Kasus Pelat Palsu DPR, Ada Tesla, Lexus, dan Mercy

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa 'Debt Collector' yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

[POPULER JABODETABEK] Ketua RW di Cilincing Usir Paksa "Debt Collector" yang Mangkal di Wilayahnya | Cerita Penumpang MRT Saat Detik-detik Besi Ribar Jatuh ke Lintasan Kereta

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Polisi Tangkap 6 Orang Terkait Penggunaan Pelat Palsu DPR, Salah Satunya Pengacara

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 1 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam Ini Cerah Berawan

Megapolitan
Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Polisi Sebut Penjual Video Porno Anak di Telegram Tak Memiliki Kelainan Seksual

Megapolitan
Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Air PAM di Koja Sudah Tidak Asin dan Berminyak

Megapolitan
Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Umat Lintas Agama Ikut Unjuk Rasa Solidaritas Palestina di Kedubes AS

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com