Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Daging Ayam di Pasar Bukit Duri Terus Naik sejak Awal Ramadhan

Kompas.com - 14/03/2024, 16:12 WIB
Shinta Dwi Ayu,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pedagang mengakui harga daging ayam terus mengalami kenaikan sejak awal bulan Ramadhan.

Tina (76), salah satu pedagang di Pasar Bukit Duri, Jakarta Selatan, menyebut harga daging ayam mengalami kenaikan sekitar Rp 3.000-Rp 5.000.

"Sekilonya belanjanya Rp 28.500, biasanya cuma Rp 23.000-Rp 25.000 per kilogram," ucap Tina ketika diwawancarai Kompas.com, Kamis (14/3/2024).

Karena modal belanjanya naik, Tina mau tidak mau menaikkan harga jualnya.

Sebelumnya Tina biasa menjual daging ayam seharga Rp 40.000 per kilogram, kini dia menjualnya seharga Rp 45.000 per kilo.

Baca juga: Pedagang Warteg Geleng-geleng Kepala Saat Harga Tomat Semahal Apel...

"Kita jualnya Rp 45.000, harga normalnya Rp 40.000," kata Tina.

Dia menjelaskan, kenaikan harga daging ayam sudah terjadi saat menjelang Ramadhan.

Namun, Tina mengaku pembelinya tetap saja ramai meski harga daging ayam mengalami kenaikan.

Sebab, kata Tina, para pembeli sudah paham bahwa harga daging ayam pasti mengalami kenaikan setiap kali memasuki Ramadhan.

Pedagang bernama Sri juga mengakui adanya kenaikan harga belanja ayam.

"Naik, dari per kilo Rp 25.000 sekarang Rp 30.000," ungkapnya.

Baca juga: Harga Telur Ayam di Pasar Tanah Baru Bogor Naik

Sri juga menyebut banyak pelanggan yang protes berkait kenaikan harga daging ayam.

Namun, ia tak bisa berbuat apa-apa karena memang harga modal belanjanya yang sudah tinggi.

Ia juga memprediksi harga ayam akan semakin meningkat begitu mendekati Lebaran.

"Biasanya, menjelang Lebaran naik lagi," sambung Sri.

Sri dan Tina berharap agar harga daging ayam bisa kembali normal, supaya para pembeli tidak protes lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Heru Budi Sebut Pemprov DKI Bakal Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket yang Ditertibkan

Heru Budi Sebut Pemprov DKI Bakal Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket yang Ditertibkan

Megapolitan
Heru Budi Sebut Pemprov DKI Jakarta Mulai Tertibkan Jukir Liar Minimarket

Heru Budi Sebut Pemprov DKI Jakarta Mulai Tertibkan Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

Megapolitan
Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Megapolitan
Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Megapolitan
Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Megapolitan
Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Megapolitan
Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Megapolitan
Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Megapolitan
Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Megapolitan
Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Megapolitan
Longsor 'Teror' Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Longsor "Teror" Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Megapolitan
Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com