Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Pastikan Tak Ada Bom Dalam Mobil yang Terbakar di Cawang

Kompas.com - 17/04/2017, 15:02 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono memastikan tak ada bom dalam mobil yang terbakar di Cawang, Jakarta Timur, dekat lokasi kegiatan Isra Miraj yang dihadiri pimpinan FPI Rizieq Shihab, Senin (17/4/2017). Polisi tetap mencari penyebab terbakarnya mobil tersebut maupun pemiliknya.

"Dari Polres Jaktim (Jakarta Timur) sudah melakukan pemeriksaan beberapa saksi dan menurunkan Labfor untuk memeriksa. Mobil Jibom (Penjinak Bom) juga kami turunkan apakah ada bahan peledak di mobil itu, rasanya tidak ada ya," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Senin (17/4/2017).

Argo mengatakan, hasil identifikasi laboratorium forensik Polri menyatakan memang ada bau bensin dari mobil tersebut. Polisi belum mengetahui apakah mobil tersebut sengaja diparkir di sana atau tidak.

Sudah lima orang diperiksa dalam kasus itui. Argo menyangsikan mobil tersebut terbakar untuk meneror Rizieq.

"Yang mengancam siapa? Enggak ada yang diancam. Itu sedang kami selidiki dan sedang kami tangani, kita tunggu saja nanti hasilnya," kata Argo.

Sebuah mobil Avanza tanpa pelat nomor terbakar di jembatan layang Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur, Minggu (16/4/2017) dini hari kemarin.

Mobil tersebut rem tangannya dilepas sehingga mundur sendiri lebih kurang 100 meter, tidak jauh dari lokasi kegiatan Isra Miraj yang dihadiri Rizieq Shihab. Jemaah yang hadir kemudian memadamkan api di mobil tersebut.

Polisi juga menemukan dua kendaraan lain yang ditinggal pemiliknya di dekat mobil yang terbakar tersebut. Di dalam masing-masing mobil itu terdapat dua jerigen bahan bakar minyak (BBM).

Baca juga: Mobil Berisi 2 Jerigen BBM Terbakar di Cawang, Polisi Cari Tahu Pemiliknya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Jadwal dan Lokasi Samsat Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Megapolitan
Yayasan SMK Lingga Kencana: Perpisahan di Luar Kota Disepakati Guru dan Siswa

Yayasan SMK Lingga Kencana: Perpisahan di Luar Kota Disepakati Guru dan Siswa

Megapolitan
Tawuran Pecah di Gang Bahari Jakut, 1 Korban Jarinya Nyaris Putus

Tawuran Pecah di Gang Bahari Jakut, 1 Korban Jarinya Nyaris Putus

Megapolitan
Dharma Pongrekun Serahkan Bukti Dukungan Cagub Independen ke KPU Jakarta

Dharma Pongrekun Serahkan Bukti Dukungan Cagub Independen ke KPU Jakarta

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta 13 Mei 2024

Megapolitan
Pungli di Masjid Istiqlal Patok Tarif Rp 150.000, Polisi: Video Lama, Pelaku Sudah Ditangkap

Pungli di Masjid Istiqlal Patok Tarif Rp 150.000, Polisi: Video Lama, Pelaku Sudah Ditangkap

Megapolitan
Orangtua Korban Tragedi 1998 Masih Menunggu Anak-anak Pulang Sekolah...

Orangtua Korban Tragedi 1998 Masih Menunggu Anak-anak Pulang Sekolah...

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 13 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, Senin 13 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Peringati Tragedi Mei 1998, Peserta 'Napak Reformasi' Khusyuk Doa Bersama dan Tabur Bunga

Peringati Tragedi Mei 1998, Peserta "Napak Reformasi" Khusyuk Doa Bersama dan Tabur Bunga

Megapolitan
Diduga Bakal Tawuran, 33 Remaja yang Berkumpul di Setu Tangsel Dibawa ke Kantor Polisi

Diduga Bakal Tawuran, 33 Remaja yang Berkumpul di Setu Tangsel Dibawa ke Kantor Polisi

Megapolitan
Rute KA Dharmawangsa, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Dharmawangsa, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Menyusuri Jalan yang Dilalui Para Korban Tragedi 12 Mei 1998...

Menyusuri Jalan yang Dilalui Para Korban Tragedi 12 Mei 1998...

Megapolitan
Sosok Dimas Aditya Korban Kecelakaan Bus Ciater Dikenal Tak Mudah Marah

Sosok Dimas Aditya Korban Kecelakaan Bus Ciater Dikenal Tak Mudah Marah

Megapolitan
Dua Truk TNI Disebut Menerobos CFD Jakarta, Ini Klarifikasi Kapendam Jaya

Dua Truk TNI Disebut Menerobos CFD Jakarta, Ini Klarifikasi Kapendam Jaya

Megapolitan
Diiringi Isak Tangis, 6 Korban Kecelakaan Bus Ciater Dimakamkan di TPU Parung Bingung

Diiringi Isak Tangis, 6 Korban Kecelakaan Bus Ciater Dimakamkan di TPU Parung Bingung

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com