Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tommy Soeharto Dielu-elukan agar Jadi Presiden

Kompas.com - 19/04/2015, 07:28 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Putra dari Presiden kedua RI Soeharto, Hutomo "Tommy" Mandala Putra, berjanji akan mengangkat nilai jual batu akik di dunia internasional. Ia bahkan berjanji tidak akan membiarkan potensi nilai jual batu akik direbut oleh pihak asing.

Hal itu disampaikannya saat acara gala dinner dengan penggemar batu akik di Balai Panjang Museum Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Sabtu (18/4/2015). Dalam acara yang digelar oleh asosiasi Great Stone Nusantara (GSN), Tommy hadir dalam kapasitasnya sebagai pembina GSN.

"Sebagai pembina GSN, saya akan mengangkat nilai jual batu dalam negeri agar tidak diserobot oleh investasi asing," kata Tommy.

Tommy juga berjanji akan memperjuangkan agar batu akik tidak dikenai pajak. Hal itu bertujuan untuk merangsang semakin banyaknya masyarakat yang mau berkecimpung di dunia jual beli batu akik.

"Selain akan mengangkat nilai jual di mata dunia, saya juga menegaskan kalau penjualan batu akik tidak akan dikenakan pajak," ucap dia.

Kehadiran Tommy di acara tersebut cukup menarik perhatian banyak orang. Ketika melihat kedatangan Tommy, cukup banyak orang berebut untuk bersalaman dengan dia. Hal itu berlanjut ketika Tommy melihat stan-stan peserta pameran batu akik hingga ia masuk ke lokasi tempat berlangsungnya acara gala dinner.

Tidak hanya itu, cukup sering juga terdengar teriakan-teriakan yang mengelu-elukan dia, termasuk teriakan yang menginginkan Tommy bisa menjadi presiden. "Kami ingin Mas Tommy jadi presiden bangsa Indonesia!" terdengar pekik di antara yang hadir.

Bahkan, ucapan serupa juga dilontarkan salah satu peserta acara yang juga Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham "Lulung" Lunggana. "Saya cukup bangga dan mengapresiasi Mas Tommy, calon pemimpin bangsa," ujar politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP). [Baca: Usai Beli Cincin Akik Tommy Suharto, Lulung Didoakan Jadi Gubernur]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Bakal Diberi Pendampingan Psikologis untuk Hilangkan Trauma

Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Bakal Diberi Pendampingan Psikologis untuk Hilangkan Trauma

Megapolitan
Tak Setuju Penertiban, Jukir Liar Minimarket: Yang di Bawah Cari Makan Setengah Mati

Tak Setuju Penertiban, Jukir Liar Minimarket: Yang di Bawah Cari Makan Setengah Mati

Megapolitan
Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Mengaku Tak Pernah Patok Tarif Seenaknya, Jukir di Palmerah: Kadang Rp 500, Terima Saja…

Megapolitan
Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Elang Kumpulkan Uang Hasil Memarkir untuk Kuliah agar Bisa Kembali Bekerja di Bank...

Megapolitan
Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisir Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Pegawai Minimarket: Keberadaan Jukir Liar Bisa Meminimalisir Kehilangan Kendaraan Pelanggan

Megapolitan
Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Polisi Tangkap Tiga Pelaku Tawuran di Bogor, Dua Positif Narkoba

Megapolitan
Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Yayasan SMK Lingga Kencana Sebut Bus yang Digunakan untuk Perpisahan Siswa Dipesan Pihak Travel

Megapolitan
Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Usai Bunuh Pamannya Sendiri, Pemuda di Pamulang Jaga Warung Seperti Biasa

Megapolitan
Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Kecelakaan Rombongan SMK Lingga Kencana di Subang, Yayasan Akan Panggil Pihak Sekolah

Megapolitan
Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Soal Janji Beri Pekerjaan ke Jukir, Heru Budi Akan Bahas dengan Disnakertrans DKI

Megapolitan
Profesinya Kini Dilarang, Jukir Liar di Palmerah Minta Pemerintah Beri Pekerjaan yang Layak

Profesinya Kini Dilarang, Jukir Liar di Palmerah Minta Pemerintah Beri Pekerjaan yang Layak

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Lepas 8.000 Jemaah Haji dalam Dua Gelombang

Pemprov DKI Jakarta Lepas 8.000 Jemaah Haji dalam Dua Gelombang

Megapolitan
Jukir Minimarket: Jangan Main Ditertibkan Saja, Dapur Orang Bagaimana?

Jukir Minimarket: Jangan Main Ditertibkan Saja, Dapur Orang Bagaimana?

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Turun Harga, Kini Dilelang Rp 700 Juta

Rubicon Mario Dandy Turun Harga, Kini Dilelang Rp 700 Juta

Megapolitan
Anggota Gangster yang Bacok Mahasiswa di Bogor Ditembak Polisi karena Melawan Saat Ditangkap

Anggota Gangster yang Bacok Mahasiswa di Bogor Ditembak Polisi karena Melawan Saat Ditangkap

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com