Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uang Pungli Makam Rp 3 Juta Dikembalikan

Kompas.com - 17/02/2016, 07:08 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta langsung bergerak cepat menangani temuan adanya pungutan liar (pungli) di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Ciracas yang berada di Jalan Raya Centex, Ciracas, Jakarta Timur.

Oknum yang melakukan pungli itu diberikan peringatan tertulis dan uang yang diminta sebesar Rp 3 juta dikembalikan kepada ahli waris.

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Ratna Diah Kurniati mengatakan oknum yang diketahui bernama Siwang (53) tersebut diketahui merupakan Pekerja Harian Lepas (PHL) di tempat itu. Atas perbuatannya tersebut, ia pun harus membuat surat pernyataan tertulis.

"PHL tersebut sudah membuat surat pernyataan yang isinya tidak akan mengulangi lagi perbuatan itu. Jika terbukti nantinya masih melakukan lagi, maka akan saya pecat yang bersangkutan," ujar Ratna, Selasa (16/2/2016).

Menurut Ratna berdasarkan pengakuan Siwang, uang itu diminta kepada ahli waris sebagai honor untuk tukang gali kubur, pembelian rumput di pusara, batu nisan, administrasi dan sebagainya. Padahal hal tersebut sama sekali tidak dibenarkan.

Sementara itu mengenai pungutan sebesar Rp 3 juta yang diminta pelaku, Ratna menjelaskan uang sebesar Rp 3 juta tersebut telah dikembalikan kepada keluarga ahli waris. Tidak hanya itu, pihaknya juga sudah menghubungi keluarga ahli waris untuk meminta maaf.

"Uang Rp 3 juta yang dipungut pelaku juga sudah dikembalikan kepada keluarga ahli waris," tambahnya.

Sebelumnya warga RT 08 RW 06 Ciracas, Viko (28) dikenakan biaya Rp 3 juta untuk memakamkan ayahnya di TPU Ciracas. Viko pun tidak bisa berbuat banyak dan terpaksa membayar sesuai dengan jumlah yang diminta pelaku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

Megapolitan
Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com