Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesaksian soal Instalasi Listrik di Kalijodo pada Sidang Azis

Kompas.com - 30/05/2016, 16:47 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sidang kasus dugaan pencurian listrik di Kafe Intan milik penguasa Kalijodo, Daeng Azis kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Senin (30/5/2016).

Kali ini, sidang digelar dengan mendengar keterangan tiga orang saksi. Para saksi yang hadir yakni Ahmad Ruslan, PNS Wali Kota Jakarta Utara yang mengikuti penertiban di Kalijodo, pedagang di Kalijodo Amrizal Bin Mansur, dan adik ipar Daeng Azis, Lusiana Rustanti. Daeng Azis juga hadir dalam sidang tersebut.

Dalam persidangan, Azis sempat bertanya apakah saksi Amrizal melihat atau mendengar langsung apakah ada orang PLN yang memasang listrik di kafenya.

Amrizal mengatakan, ia tidak pernah melihat langsung pemasangan instalasi listrik di kafe tersebut. Namun, pernah ada mobil bertuliskan PLN, tapi sudah lama.

"(Ada juga mobil PLN) yang saya lihat tapi di Kafe Surya, yang baru dibangun. Kafe Surya punya Haji Surya," kata Amrizal, menjawab pertanyaan Azis, di ruang sidang Cakra, Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Senin (30/5/2016).

Amrizal juga bersaksi membenarkan bahwa Kafe Intan adalah milik Daeng Azis. Azis juga memiliki satu kafe lain di Kalijodo bernama King Star.

Amrizal mengaku, ia melihat langsung penertiban dari warung dagangannya yang berjarak sekitar 20 meter dari kafe milik Azis.

Ia sempat menunjuk beberapa MCB yang disita petugas yang menertibkan listrik di kafe Azis, yang dihadirkan ke ruang persidangan. Dua dari tiga MCB yang disita diambil dari kafe milik Azis.

"Yang kecil saya enggak lihat (tidak tahu dari kafe mana)," ujar Amrizal.

Adapun dalam sidang ini, Lusiana atau yang akrab disapa Lusi menyatakan mundur sebagai saksi. Lusi mundur karena punya hubungan keluarga sebagai adik ipar Azis.

Hakim Ketua yang memimpin jalannya sidang, Hasoloan Sianturi, sesuai Pasal 168 KUHP pun mengabulkan permintaan Lusi.

Kompas TV Daeng Azis Disidang Pencurian Listrik
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com