Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terminal Pulogebang Disebut "Ramah" Penyandang Disabilitas

Kompas.com - 03/07/2016, 15:54 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Terminal bus di Jakata dinilai belum ramah bagi penyandang disabilitas. Namun Terminal Pulogebang di Jakarta Timur yang dibangun secara modern disebut sudah menyediakan prasarana bagi penyandang disabilitas.

Kasubag Tata Usaha Unit Pengelola Terminal Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Ahmad Syarif, mengemukakan hal itu saat menanggapi keluhan para penyandang disabilitas soal kondisi terminal.

"Untuk penyandang disabilitas itu sebenarnya sudah ada (fasilitasnya) di Terminal Pulogebang," kata Syarif saat ditemui pada diskusi "Ekonomi Mudik dan Pelepasan Program Mudik Berkah" di Terminal Rawamangun, Jakarta Timur, Minggu (3/7/2016).

Terminal Pulogebang khusus rute Jawa Tengah dan Jawa Timur dilengkapi lift dan disediakan sejumlah kursi roda untuk penyandang difabel. Selain itu, pada momen mudik Lebaran, ada petugas dari Dinas Kesehatan yang berjaga untuk memberikan bantuan bagi para difabel.

Syarif menyatakan, selain Terminal Pulogebang, di Terminal Rawamangun juga disediakan lift sebagai sarana penunjang bagi para difabel yang hendak mudik.

"Di sini juga ada lift, tapi memang belum maksimal. Tapi nanti semua (terminal) kami usahakan agar lebih maksimal," ujar Syarif.

Salah seorang penyandang disabilitas Ahmad Nuri (48) sebelumnya mengatakan, sebagai seorang tuna daksa, ia kesulitan saat mengakses terminal.

"Kesulitannya pas mau naik bus, kan kita mesti pegangan. Sulitnya, pegangannya gimana karena saya pakai tongkat dua," kata Ahmad.

Ia juga mempersoalkan trotoar yang belum ramah bagi penyandang diabilitas. Ia berharap, trotoar mudah diakses atau disediakan jalur khusus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com