Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Petugas Transjakarta Jual Kartu Gratis Naik KWK

Kompas.com - 04/04/2017, 19:25 WIB
Alsadad Rudi

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Kartu khusus yang bisa digunakan untuk naik angkot KWK gratis pada jam-jam tertentu tidak hanya bisa didapatkan di halte bus Transjakarta. Tapi juga langsung di dalam angkot KWK pada trayek-trayek yang sudah ditetapkan.

Ada petugas khusus dari PT Transportasi Jakarta yang bertugas menjual kartu kepada para penumpang. Hal itulah yang tampak saat Kompas.com menggunakan angkot KWK trayek T07 (Cililitan-Condet) pada Selasa (4/4/2017) sore.

Terpantau ada dua petugas PT Transjakarta yang sedang menawarkan kartu kepada para penumpang angkot. Keduanya adalah Suheri dan Nurjen.

Kepada para penumpang, Nurjen tampak menjelaskan bahwa dengan membeli kartu tersebut, penumpang tak perlu lagi membayar ongkos jika naik angkot KWK pada pukul 05.00-09.00, dan 16.00-20.00.

"Harganya Rp 15.000, bu. Bisa dipakai buat sebulan. Jadi lebih hemat," kata Nurjen.

Sayangnya, belum ada satupun penumpang angkot tersebut yang tertarik membeli.

(baca: Integrasi dengan Transjakarta, Angkutan KWK Untung atau Buntung?)

Kompas.com/Alsadad Rudi Stiker di loket Halte Transjakarta PGC Cililitan yang bertuliskan pemberitahuan bahwa loket tersebut melayani penjualan kartu khusus untuk penumpang transjakarta yang ingin naik angkot KWK gratis pada jam-jam tertentu.

Namun, tidak demikian di loket halte Transjakarta yang berlokasi di Pusat Grosir Cililitan (PGC). Di tempat itu, terpantau ada beberapa penumpang Transjakarta yang membeli kartu khusus untuk naik KWK gratis.

Salah satunya Tri Rahayu (32). Setelah membayar, nama dan nomor telepon Tri tampak langsung didata oleh petugas loket. Menurut Tri, kartu yang dia beli rencananya akan diberikan pada ibunya karena Tri mengaku sudah memiliki satu kartu yang dibelinya pada Senin (3/4/2017).

"Ibu saya kan sering juga naik. Pas dilihat-lihat lumayan juga bisa hemat kalau pakai (kartu) ini," ujar warga Condet yang lokasi kerjanya berada di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan.

(baca: Jadi "Feeder" Transjakarta, Sopir KWK Berharap Diberi Uang Bensin)

Mulai 1 April 2017, ada sepuluh trayek angkot KWK yang dapat melayani penumpang gratis pada pukul 05.00-09.00, dan 16.00-20.00. Untuk bisa naik angkot gratis, penumpang hanya perlu menunjukkan kartu kepada sopir.

Selain Cililitan-Condet, sembilan trayek lainnya adalah Tanjung Priok-Balakturi, Kelapa Gading-Terminal Rawamangun, Semper-Tipar Cakung, Pulogadung-Pejuang Jaya, Rawamangun-Klender, Cililtan-Munjul, Pondok Labu-Pasar Kebayoran Lama, Lebak Bulus-Petukangan, dan Rawa Buaya-Grogol.

Saat ini, pada angkot-angkot KWK trayek khusus yang sudah ditetapkan tampak sudah mulai dipasangi stiker khusus bertanda bahwa angkot tersebut dapat melayani penumpang gratis pada jam-jam tertentu.

Adanya layanan gratis ini bertujuan untuk mempermudah penumpang Transjakarta yang tempat tinggalnya jauh dari halte. Adanya layanan gratis diharapkan dapat membantu penumpang menekan pengeluaran ongkos transportasinya sehari-hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com