Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Demonstran Pro dan Kontra Ahok di Luar Gedung Pengadilan

Kompas.com - 26/02/2018, 11:27 WIB
Ardito Ramadhan,
Ana Shofiana Syatiri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Puluhan demonstran dari kubu pro dan kontra Ahok menggelar orasi di halaman Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, saat sidang peninjauan kembali kasus penodaan agama digelar pada Senin (26/2/2018).

Berdasarkan pantauan Kompas.com pukul 10.40, pendukung Ahok yang berkostum merah berkumpul di sisi utara gedung pengadilan.

Setiap demonstran yang ingin berorasi dipersilakan menaiki mobil komando untuk berorasi. Orasi dari para demonstran diselingi oleh nyanyian lagu kebangsaan dan pembacaan puisi.

Sementara, demonstran kontra Ahok terkonsentrasi di sisi selatan gedung pengadilan. Demonstran yang umumnya berpakaian putih-putih itu terlihat antusias mendengar orasi yang disampaikan dari atas mobil komando. Pembacaan doa dan salawat juga mewarnai aksi demonstran kubu kontra Ahok.

Sementara, sejumlah polisi yang bertugas tampak santai duduk-duduk di halaman PN Jakarta Utara. Beberapa polisi lainnya tampak mengatur lalu-lintas yang ramai lancar.

Baca juga : Sidang PK Ahok Dijaga Ribuan Personel, Barracuda, dan Water Cannon

Secara umum, kegiatan demonstrasi dari kedua kubu berlangsung secara kondusif.

Pantauan Kompas.com pada pukul 10.45 WIB, demonstran pendukung Ahok sedang asyik berjoget mengikuti irama musik yang disetel dari mobil komando. Di sisi lain, demonstran kontra Ahok terlihat sedang bercengkrama dan berfoto-foto.

Sementara, di dalam pengadilan tengah berlangsung sidang PK Ahok yang tidak dihadiri oleh mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Baca juga : Demonstran Pro dan Kontra-Ahok Padati Kawasan Sekitar PN Jakarta Utara

Ahok mengajukan PK ke MA pada 2 Februari 2018. PK tersebut terkait vonis dua tahun penjara yang dijatuhkan majelis hakim pada Mei 2017.

Ahok didampingi tiga kuasa hukum saat sidang peninjauan kembali (PK) yang diajukan ke Mahkamah Agung (MA), yakni Fifi Lety Indra, Josefina Agatha Syukur, dan Daniel.

Baca juga : Polisi dan TNI Amankan Sidang PK Ahok di PN Jakarta Utara

Kompas TV Humas Pengadilan Jakarta Utara menyatakan bahwa pihak terpidana kasus penodaan agama, Basuki Tjahaja Purnama mengajukan PK.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Personel Gabungan TNI-Polri-Satpol PP-PPSU Diterjunkan Awasi RTH Tubagus Angke dari Prostitusi

Megapolitan
Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Tumpahan Oli di Jalan Juanda Depok Rampung Ditangani, Lalu Lintas Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com