Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

JPO Hasil Revitalisasi Didesain Dinamis hingga Memiliki Atap Pelindung Sinar UV

Kompas.com - 10/01/2019, 10:16 WIB
Rima Wahyuningrum,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiga jembatan penyeberangan orang (JPO) yaitu Bundaran Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), dan Polda Metro Jaya direvitalisasi dengan desai lebih modern.

Firman Herwanto selaku Team Leader Arsitek PT Arkonin dalam proyek revitalisasi JPO tersebut menjelaskan, konsep ketiganya menyesuaikan wilayah JPO.

"Karena konsep dasar kawasan Senayan ini khas dengan Gelora Bung Karno yang 'wow' dengan semangat gelora dinamisnya warga Jakarta, jadi modelnya dibuat lebih dinamis, melintir," kata Firman di lokasi, Rabu (9/1/2019).

"Kalau di kawasan (Bundaran) Senayan dan di Polda kan kawasan perkantoran jadi didesain lebih sederhana (untuk JPO Bundaran Senayan dan JPO Polda)," lanjutnya.

Baca juga: Menengok JPO Bundaran Senayan yang Instagramable

JPO GBK memiliki desain lorong yang melengkung dengan pagar batas warna putih. Namun, saat pengerjaan jembatan belum selesai untuk pemasangan atap.

Sementara JPO Polda dan JPO Bundaran Senayan didesain lebih sederhana dengan lorong berpagar sekat warna putih.

Meski desain lebih sederhana, jembatan tersebut dilengkapi dengan lampu temaram yang menimbulkan kesan hangat.

Tetapi, pengerjaan JPO Polda masih membutuhkan waktu pemasangan jembatan sisi Barat yang rencananya akan dilakukan pekan depan. Sedangkan JPO Bundaran Senayan sudah memasuki tahap penyelesaian dan siap digunakan.

Baca juga: Ramah Disabilitas, JPO Bundaran Senayan Dipasangi Lift dan Guiding Block

Selain desai jembatan, yang menarik perhatian adalah pilihan alas landasan tangga. Firman mengatakan, alas tangga mengggunakan kayu komposit seperti jati bercampur polivinil klorida.

Bahan kayu tersebut juga digunakan pada gagang handle jembatan yang membantu penyandang disabilitas berjalan.

"Seratnya seperti kayu tapi lebih tahan dari cuaca, rayap sama dan lebih tahan lama. Sengaja dibuat decking atau ada lembaran-lembaran, kalau lantai rata malah jadi genangan air kan," katanya.

Tak kalah menarik, atap ketiga JPO yang berbahan solid poli karbonat memiliki kekuatan khusus. Bahan atap lentur hingga 45 derajat dan melindungi pelintas dari serangan sinar ultra violet (UV).

Baca juga: Begini Progres Revitalisasi JPO Polda Metro Jaya dan JPO GBK

Adapun kepekatan atap berkisar 60 persen yang menyaring silaunya matahari.

"Meskipun dia lentur, tapi tidak mudah pecah karena dipakai juga untuk perisai huru hara, bahannya sama. Dia punya coating UV (ultra violet), jadi kalau siang-siang walaupun matahari masuk terik tapi enggak terlalu panas karena ada coating UV-nya," terangnya.

Ketiga JPO tersebut ditargetkan baru bisa beroperasi pada 15 Januari 2019. Meski begitu fasiliras lift baru dikerjakan pada Mei sembari menunggu lift dari China.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Polisi Sebut Ahmad dan RM Semula Rekan Kerja, Jalin Hubungan Asmara sejak Akhir 2023

Megapolitan
Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Praktik Prostitusi di RTH Tubagus Angke Dinilai Bukan PR Pemprov DKI Saja, tapi Juga Warga

Megapolitan
Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Keluarga Harap Tak Ada Intervensi dalam Pengusutan Kasus Mahasiswa STIP yang Tewas Dianiaya Senior

Megapolitan
Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Pro-Kontra Warga soal Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir, Tak Keberatan jika Jukir Resmi

Megapolitan
Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Mahasiswa STIP Tewas Dianiaya Senior, Pengawasan dan Tata Tertib Kampus Jadi Sorotan

Megapolitan
Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Hari Ini, Polisi Lakukan Gelar Perkara Kasus Mahasiswa STIP Tewas Diduga Dianiaya Senior

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com