Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RSUD Kabupaten Tangerang Sediakan 43 Tempat Tidur Perawatan Pasien Covid-19, 37 Sudah Terisi

Kompas.com - 04/02/2022, 08:11 WIB
Muhammad Naufal,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - RSUD Kabupaten Tangerang menyediakan 43 tempat tidur perawatan bagi pasien Covid-19. Saat ini, sudah 37 tempat tidur terisi.

"Dari 43 tempat tidur terisi 37 pasien Covid-19," ujar Kepala Instalasi Hukum Publikasi dan Informasi RSUD Kabupaten Tangerang Hilwani, saat dihubungi, Jumat (4/1/2022).

Baca juga: UPDATE: Tambah 1.511 Kasus Covid-19 di Kota Tangerang, 5.937 Pasien Masih Dirawat

Ia mengatakan, pihaknya akan menambah jumlah tempat tidur jika kasus Covid-19 terus meningkat.

Diketahui RSUD Kabupaten Tangerang memiliki kapasitas 164 tempat tidur perawatan.

Menurut Hilwani, seluruh tempat tidur sempat digunakan untuk merawat pasien Covid-19 saat gelombang kedua penularan virus Corona tahun lalu.

Kemudian, kapasitas tempat tidur dikurangi karena kasus melandai.

"Kemarin itu kita kan masih membuka sedikit dari kapasitas kita yang sebenarnya, dulu sampai 164 kasur waktu gelombang kedua Covid-19," ucapnya.

"Kemudian di terakhir-terakhir enggak ada pasien tuh. Jadi yang 164 ini kita alih fungsikan untuk perawatan yang lain.  Kalau misal kunjungan naik, kita akan fungsikan," sambung dia.

Baca juga: UPDATE: Kasus Covid-19 di Tangerang Selatan Bertambah 1.627 dalam Sehari

Hilwani menuturkan, RSUD Kabupaten Tangerang kemungkinan tak akan menambah jumlah relawan tenaga kesehatan menjelang gelombang tiga Covid-19 ini.

Sebab, kata dia, gejala yang timbul dari pasien Omicron cenderung ringan. Tenaga kesehatan yang ada di RSUD saat ini akan dimaksimalkan untuk merawat pasien.

"Kemungkinan tidak akan menambah relawan, apa lagi sekarang kan gejalanya relatif ringan, ujar Hilwani.

Dia menambahkan, saat gelombang kedua Covid-19 terjadi, pihak RSUD juga tidak menambah jumlah relawan tenaga kesehatan.

"Yang kita gunakan tenaga kesehatan dari dalam, jadi otomatis kita tetap standby," tutur Hilwani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com