Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buah Kejujuran Edi Sonjaya, Petugas Kebersihan yang Kembalikan Dompet Berisi Rp 70 Juta Milik Hotman Paris

Kompas.com - 24/03/2023, 05:49 WIB
Baharudin Al Farisi,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Edi Sonjaya (29), seorang petugas kebersihan di Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara, memiliki kisah inspiratif yang patut dicontoh.

Pasalnya, Edi mengembalikan dompet milik pengacara kondang Hotman Paris Hutapea yang sebelumnya ia temukan tergeletak di Lobby 3 Summarecon Mall Kelapa Gading.

Edi tidak tergiur untuk mengambil dompet tersebut meski di dalamnya terdapat uang lebih dari Rp 70 juta.

Baca juga: Sempat Tolak Rp 200.000 Usai Kembalikan Dompet Hotman Paris, Petugas Kebersihan Ini Akhirnya Dapat Uang Segepok

Berpikir ketinggalan

Pada Rabu (22/3/2023) sekitar pukul 08.00 WIB, Hotman yang baru turun dari mobil pribadinya di Lobby 3 Summarecon Mall Kelapa Gading itu bergegas menuju Starbucks untuk menemui tamunya.

Setelah tiba, Hotman memesan kopi dan ingin membayarnya secara tunai. Tetapi, dompet yang ada di kantong celananya itu tidak ada.

Alhasil, kuasa hukum Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Teddy Minahasa itu membayar pesanan tersebut dengan uang lain yang dibawanya.

"Kalau keluar rumah, kebiasaan saya itu, setiap ke luar rumah, pasti di kantong (celana) sebelah kanan itu ada Rp 10 juta, sebelah kiri ada Rp 5 juta. Akhirnya, saya bayar pakai uang yang di sini (kantong celana sebelah kiri)," ungkap Hotman pada Kamis (23/3/2023).

Kemudian, Hotman dengan tenang duduk dan berbincang dengan tamunya. Mengenai dompet, ia berpikir ketinggalan di rumah.

"Ya pemikirannya ketinggalan di rumah. Terkadang, berlian harga Rp 10 miliar saja suka ketinggalan kan di rumah," kata Hotman sambil tertawa.

Baca juga: Momen Petugas Kebersihan Dapat Uang Segepok karena Jujur Kembalikan Dompet Hotman Paris...

Dikembalikan cleaning service

Beberapa saat kemudian, Hotman dihampiri oleh Edi yang menyodorkan sebuah dompet hitam tebal dengan sejumlah uang pecahan Rp 100.000 menyembul ke luar.

Kepada Hotman, Edi mengatakan bahwa dompet tersebut ia temukan tergeletak di Lobby 3 Summarecon Mall Kelapa Gading.

Ia mengaku tidak melihat dompet tersebut jatuh dari kantong celana Hotman. Bahkan, dia juga tidak membukanya.

Tetapi, Edi yakin dompet tersebut milik Hotman karena hanya pengacara tersebut yang memasuki Lobby 3 Summarecon Mall Kelapa Gading sejak 15 menit terakhir.

"Enggak (lihat dompetnya jatuh). Tapi, tahunya itu dompet Bang Hotman karena lihat bang Hotman turun dari mobil," ucap Edi dalam kesempatan sama.

Baca juga: Kembalikan Dompet Hotman Paris, Cleaning Service Ini Menolak Diberi Imbalan

Tolak imbalan Rp 200.000

Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea bersama pertugas kebersihan bernama Edi Sonjaya saat ditemui di Sumarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Kamis (23/3/2023).KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea bersama pertugas kebersihan bernama Edi Sonjaya saat ditemui di Sumarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Kamis (23/3/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com