Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Mantan Atlet MMA Rudy "Golden Boy" Lumpuhkan Pengendara Mobil yang Ugal-ugalan di BSD

Kompas.com - 14/07/2023, 06:20 WIB
Larissa Huda

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Video perselisihan seorang atlet muaythai, Rudy Agustian alias Golden Boy dengan pengendara mobil di Bundaran Greenwich Park, BSD, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, viral.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, @rudygoldenboy pada Rabu (12/7/2023), Rudy yang mengenakan kemeja bermotif berdiri di jalan setelah menepikan mobilnya.

Keduanya terlibat cekcok dan saling tunjuk. Setelah itu, terjadi saling dorong sebelum akhirnya pria berkaus putih itu terjatuh akibat dipiting Rudy.

Tak lama kemudian, seorang pria keluar dari mobil berwarna merah, lalu menghampiri mantan atlet mixed martial arts (MMA) itu sambil menenteng kunci kemudi atau setir.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Rudy Agustian (@rudygoldenboy)

Baca juga: Duduk Perkara Mantan Atlet MMA Rudy Golden Boy Cekcok dengan Pengendara Mobil di BSD, Berawal Disalip

Polisi kantongi identitas

Polisi telah mengantongi indentitas pengendara mobil merah yang terlibat cekcok dengan Rudy Agustian alias Golden Boy, di kawasan BSD, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Kendati demikian, Kepala Kepolsian Sektor (Polsek) Pagedangan Ajun Komisaris (AKP) Seala Syah Alam berujar, polisi akan meminta klarifikasi Rudy terlebih dahulu.

Hal itu, kata Seala, diperlukan untuk mengetahui secara utuh mengenai kronologi kejadian yang sebenarnya. Kemudian, kedua pihak akan dipertemukan.

"Tapi sementara yang bersangkutan (Rudy) masih di Bali. Makanya mau kami ambil dulu (keterangannya) paling tidak, menjawab apa yang menjadi keinginannya," ucap Seala.

Baca juga: Polisi Kantongi Identitas Pengendara Mobil yang Cekcok dengan Mantan Atlet MMA Rudy Golden Boy

Duduk perkara

Adapun percekcokan itu berawal saat pengendara mobil menyalip mobil yang dikemudikan Rudy di sekitar Bundaran Greenwich Selasa (11/7/2023) sekitar pukul 21.00 WIB.

Dalam rekaman percakapannya dengan Seala, Rudy menjelaskan awalnya pengendara mobil berwarna merah melaju dengan ugal-ugalan.

Saat itu, pengendara mobil merah melintas dengan kecepatan tinggi dari arah Pasadena ke arah Bundaran Greenwich, dan langsung menyalip Rudy.

Rudy sontak mengerem mendadak sehingga anaknya terbangun dan menangis histeris. Rudy mengaku sempat hampir menabrak pengendara ugal-ugalan tersebut.

Baca juga: Mantan Atlet MMA Rudy Golden Boy Cekcok dengan Pengendara Mobil di BSD

Setelah itu, Rudy mengejar pengendara mobil merah yang masih ugal-ugalan.

Saat posisi mobil keduanya bersebelahan, pengendara tersebut membuka kaca mobil, lalu meminta Rudy untuk menghentikan kendaraannya. Keduanya terlibat adu mulut dan saling memaki.

"Tapi, intinya dia nyalahin saya, katanya saya ugal-ugalan. Lah, saya bawa anak istri, kok bawa mobil ugal-ugalan. Itu mulutnya bau alkohol," sambung dia.

Halaman:


Terkini Lainnya

Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com