Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senggol Pengendara hingga Jatuh dan Tewas, Pelaku Kabur lalu Motornya Terlindas Mobil

Kompas.com - 27/07/2023, 15:49 WIB
Zintan Prihatini,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepeda motor yang dikendarai pria berinisial R (23) ringsek terlindas mobil, saat ia mencoba kabur usai menyebabkan kecelakaan lalu lintas di Jalan Malibu Raya, Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (26/7/2023) malam.

Saksi mata bernama Riski (28) menjelaskan, kecelakaan terjadi ketika R yang membonceng rekannya melaju dengan kecepatan tinggi.

Pelaku kemudian menyenggol motor yang dikemudikan M (32) dan istrinya, DD (28), hingga korban jatuh. Setelah itu, R mencoba melarikan diri.

Baca juga: Kecelakaan Fatal di Cengkareng, Penumpang Motor Tewas akibat Tersenggol Pengendara Lain

"Motornya sampai di sini jatuh terlindas mobil, motornya pelaku," kata Riski saat ditemui di Jalan Malibu Raya, Kamis (27/7/2023).

Lantaran pelaku mencoba kabur, warga yang melihat kejadian tersebut langsung menghajarnya hingga babak belur.

"Tapi dia ngotot enggak salah, seharusnya jangan kabur. Pelaku kabur, jadi masyarakat marah dipukulin dianya," ujar Riski.

Baca juga: Tuduh Maling dan Pukuli Pria di Cipete, Para Pelaku Diminta Urunan Ganti Rugi

Saksi menyebut pelaku yang babak belur dihajar warga langsung digiring ke rumah sakit. Sedangkan penumpang yang diboncengnya tak ikut jadi bulan-bulanan massa.

"Yang satunya dilariin ke rumah sakit, karena dia udah bonyok digebukin sama masyarakat. Karena, dia itu enggak bertanggung jawab," jelas Riski.

Dihubungi secara terpisah, Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Maulana Jali Karepesina menjelaskan kecelakaan bermula ketika M dan DD melintas di Jalan Malibu Raya sekitar pukul 22.30 WIB.

Pada saat yang sama, melaju sepeda motor yang dikendarai R dan G.

Baca juga: Nasib Tragis Pengendara Motor di Cengkareng: Terpeleset di Jalan Licin akibat Tumpahan Minyak lalu Terlindas Truk hingga Tewas

"Sesampainya dekat gedung Sekolah Pah Tung School, stang depan (R) menyenggol stang depan sepeda motor Beat yang dikendarai M yang berboncengan dengan DD," papar Maulana saat dikonfirmasi.

Akibatnya, motor yang dikendarai M oleng ke kanan lalu jatuh dan menabrak trotoar. Akibat insiden tersebut, DD mengalami luka berat pada bagian kepala, dan tewas dalam perjalanan menuju RSUD Cengkareng.

Maulana menuturkan, jenazah DD kemudian dibawa ke RS Tangerang untuk tindakan lebih lanjut.

"Korban M mengalami luka pada bagian kepala serta wajah memar. Selanjutnya mendapat perawatan di RSUD Cengkareng," tutur dia.

Maulana menyampaikan, penyebab kecelakaan lalu lintas itu masih dalam proses penyelidikan. Kini, pelaku telah ditangkap Unit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Barat.

"(Indikasi pelaku memakai narkoba atau minum miras) masih dalam penyelidikan," ungkap Maulana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Taruna STIP Dipukul Senior hingga Tewas, Kemenhub Bentuk Tim Investigasi

Megapolitan
Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com