Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang LRT Jabodebek Minta Lahan Parkir Disediakan di Stasiun Cikunir 1

Kompas.com - 06/09/2023, 18:50 WIB
Firda Janati,
Nursita Sari

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Lahan parkir untuk kendaraan penumpang LRT Jabodebek belum tersedia di Stasiun Cikunir 1, Kota Bekasi.

Hal itu disayangkan pekerja bernama Ara (30) yang setiap hari menggunakan LRT Jabodebek.

"Kalau (pendapat) saya sih harus disediakan lahar parkir. Belum ada (lahan) parkir di sini (Stasiun Cikunir 1), setahu saya ya," ujar Ara di Stasiun Cikunir 1, Rabu (6/9/2023).

Baca juga: Sulitnya Pejalan Kaki Mengakses Stasiun LRT Cikunir 1, Harus Lintasi Trotoar Sempit

Menurut Ara, lahan parkir bisa memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pengguna LRT Jabodebek yang mengendarai kendaraan pribadi dari rumah menuju stasiun.

"Parkir itu kan maksudnya untuk yang bawa motor supaya enggak kesulitan. Kan harus ada aksesnya, lahannya enggak ada," kata Ara.

Selain itu, Ara juga meminta akses pejalan kaki menuju Stasiun Cikunir 1 dibenahi.

"Menurut aku, selain akses pejalan kaki, lahan parkir saja dulu (dibenahi). Kan enggak semuanya naik ojek online," tutur dia.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, lahan parkir motor dan mobil memang belum tersedia di Stasiun Cikunir 1. Hanya terdapat lahan untuk parkir sepeda di sana.

Baca juga: Trotoar Menuju Stasiun LRT Cikunir 1 Tak Ramah Pejalan Kaki, Lansia: Kurang Nyaman

Dikonfirmasi terpisah, Manajer Humas LRT Kuswardoyo menuturkan, lahan parkir memang belum tersedia di Stasiun Cikunir 1.

Berikut ini titik kantong parkir yang disediakan pengelola LRT Jabodebek:

  • Stasiun Dukuh Atas di Gedung Landmark Center
  • Stasiun Rasuna Said di Rasuna Epicentrum
  • Stasiun Cikoko di Menara MTH
  • Stasiun Jatibening Baru di LRT City Jatibening
  • Stasiun Cikunir 2 di LRT City Cikunir
  • Stasiun Bekasi Barat di Revo Mall
  • Stasiun Jati Mulya di LRT City Jati Mulya
  • Stasiun Kampung Rambutan di Terminal Kampung Rambutan
  • Stasiun Ciracas di LRT City Ciracas
  • Stasiun Hariamukti di LRT City Cibubur, Taman Wiladantika, dan Cibubur Junction

"Ini kantong parkir yang sudah ada (tersedia lahan parkir). Sementara baru di stasiun tersebut," ujar Kuswardoyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com