Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER JABODETABEK] Misteri Lenyapnya Videotron Anies di Bekasi Terungkap | Seperti Dulu Jokowi, Ganjar-Mahfud Juga Dijamu Bunda Iffet "Slank"

Kompas.com - 21/01/2024, 05:00 WIB
Abdul Haris Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita tentang misteri lenyapnya videotron Anies di Bekasi terungkap ramai dibaca di kanal Megapolitan Kompas.com pada Sabtu (20/1/2024).

Berikutnya, berita mengenai Ganjar-Mahfud juga dijamu Bunda Iffet Slank sama seperti Jokowi dulu juga banyak dibaca.

Sementara itu, berita tentang Slank resmi dukung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024 turut menarik perhatian pembaca Kompas.com dan banyak dibaca.

Baca juga: Pemprov DKI Pertegas Komitmen untuk Perluasan Kawasan Rendah Emisi di Ibu Kota

Berikut ini adalah paparan dari tiga berita populer Jabodetabek di atas:

1. Misteri lenyapnya videotron Anies di Bekasi terungkap, vendor diduga langgar kontrak komersial

Hilangnya videotron iklan kampanye calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, yang terpampang di depan Grand Metropolitan Mall (GMM) Kota Bekasi sempat membuat geger.

Pasalnya, videotron Anies itu disetop penayangannya hanya kurang dari sehari. Seharusnya, iklan kampanye itu ditayangkan dari 15 sampai 21 Januari 2024.

Lima videotron yang berada di depan GMM, tepatnya di bahu Jalan KH Noer Ali itu hanya menampilkan promosi pemasangan iklan.

Baca juga: Bawaslu Kota Bekasi Bakal Minta Klarifikasi Manajemen dan Perusahaan Pengiklan Videotron Anies

Penyetopan penayangan videotron kampanye Anies ini kemudian dipersoalkan publik. Tidak sedikit pihak yang menduga ada intervensi politik dalam penurunan videotron itu. Baca selengkapnya di sini.

2. Seperti dulu Jokowi, kini Ganjar-Mahfud juga dijamu Bunda Iffet "Slank"

Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD mengaku disuguhi makanan oleh Iffet Sidharta atau Bunda Iffet, ibunda drummer Bimbim "Slank" saat berkunjung ke markas Slank di Jalan Potlot III, Jakarta Selatan, Sabtu (20/1/2024).

Makanan itu langsung disantap Mahfud bersama calon presiden Ganjar Pranowo, sebelum mengikuti acara deklarasi bersama para personel grup band Slank.

“Tadi didahului dengan makan siang setelah lebih dulu kami bersilaturahmi dengan pembimbing sejati ibunda, mama iffet dan ayahanda,” ujar Mahfud kepada wartawan, Sabtu (20/1/2024).

Baca juga: Dapat Lagu dari Slank, TPN Siapkan Kejutan untuk Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud

Mahfud tidak menjelaskan secara rinci hidangan apa yang disajikan untuk dia dan Ganjar, maupun topik yang dibicarakan bersama Bunda Iffet. Baca selengkapnya di sini.

3. Slank resmi dukung Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024

Grup musik Slank resmi menyatakan dukungannya untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Sabtu (20/1/2024).

Deklarasi dukungan untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 disampaikan semua personel di markas Slank yang berlokasi di Jalan Potlot III, Jakarta Selatan.

Ganjar-Mahfud hadir secara langsung di lokasi untuk menerima dukungan tersebut.

Baca juga: Dapat Dukungan dari Slank, Ganjar: Ini Buat Kami Makin Tambah Semangat

“Per hari ini bisa kami deklarasikan, hari ini kami Slank mendukung Ganjar-Mahfud,” ujar Bimbim mewakili para personel Slank lainnya, Sabtu. Baca selengkapnya di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dosen Hukum Ini Bantah Ditunjuk Langsung Anwar Usman Sebagai Ahli untuk Lawan MK di PTUN

Dosen Hukum Ini Bantah Ditunjuk Langsung Anwar Usman Sebagai Ahli untuk Lawan MK di PTUN

Megapolitan
Pencurian Mobil di Bogor Direncanakan Matang, Pelaku Intai Mobil Korban Selama 2 Bulan

Pencurian Mobil di Bogor Direncanakan Matang, Pelaku Intai Mobil Korban Selama 2 Bulan

Megapolitan
5 Begal yang Rampas Motor Milik Calon Siswa Bintara Sudah Berulang Kali Beraksi

5 Begal yang Rampas Motor Milik Calon Siswa Bintara Sudah Berulang Kali Beraksi

Megapolitan
Dosen Hukum Laporkan Pria yang Adukan Pelanggaran Etik Anwar Usman, Diduga Cemarkan Nama Baik

Dosen Hukum Laporkan Pria yang Adukan Pelanggaran Etik Anwar Usman, Diduga Cemarkan Nama Baik

Megapolitan
KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

KPU Lantik 60 PPK untuk Kawal Pilkada Bekasi 2024

Megapolitan
Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Beraksi di ITC Cempaka Mas dan RSUD Koja, Pelaku Pereteli 3 Ban Mobil dalam 20 Menit

Megapolitan
Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Cerita Fransiskus Asal Flores, Rela Cuti Kuliah demi Jadi Taruna STIP

Megapolitan
Pemprov DKI Larang 'Study Tour', Korbankan Pengalaman Anak

Pemprov DKI Larang "Study Tour", Korbankan Pengalaman Anak

Megapolitan
PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

PSI Buka Penjaringan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta

Megapolitan
Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Sebelum Penerimaan Dimoratorium, Catar STIP Sudah Bayar Rp 2 Juta untuk Seleksi Masuk

Megapolitan
Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Harapan Baru Keluarga Vina Cirebon, Hotman Paris Turun Tangan dan Ungkap Kejanggalan Kasus Pembunuhan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

[POPULER JABODETABEK] Donasi Palsu untuk Korban Kecelakaan SMK Lingga Kencana | Miliaran Hasil Parkir Mengalir ke Ormas dan Oknum Aparat

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 17 Mei 2024 dan Besok: Siang ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Rute Bus Tingkat Wisata Transjakarta BW1

Megapolitan
Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Banyak Jukir Liar, Pengelola Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com