Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengerjaan MRT, Transjakarta Lewat Jalur Biasa di Jalan Thamrin

Kompas.com - 25/05/2015, 12:34 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Area konstruksi mass rapid transit (MRT) pada sisi barat dekat Kedutaan Besar Jepang telah selesai dan area dikembalikan ke tengah. Imbasnya, lajur bus transjakarta koridor 1 dikembalikan ke posisi semula. Bus melintas di jalur biasa.

Pantauan Kompas.com, bus transjakarta koridor 1 dari arah Blok M memasuki jalur reguler mulai di depan Grand Hyatt hingga dekat Kedutaan Besar Jepang. Begitu juga sebaliknya bus transjakarta dari arah Kota yang menuju Blok M.

Imbas bus transjkarta melintasi jalur reguler, kemacetan terjadi di Jalan Thamrin yang menuju Jalan Jenderal Sudirman. Kemacetan panjang tersebut terjadi dari depan Sarinah hingga di depan Hotel Pullman. [Baca: Minggu, Area Konstruksi MRT di Bundaran HI Bergeser Lagi]

Sementara itu, lalu lintas Jalan Thamrin dari arah Jenderal Sudirman terpantau ramai lancar. Meskipun bus transjakarta melintas di jalur reguler, tidak ada penumpukan kendaraan di area tersebut.

Sebelumnya, pihak MRT menyebut akan mengembalikan area kerja di sisi barat ke Jalan Thamrin. Hal ini dilakukan untuk melanjutkan pekerjaan road decking di sekitaran jalan tersebut.

"Tahapan selanjutnya, area kerja di sisi barat akan kembali ke median Jalan MH Thamrin untuk melanjutkan pekerjaan road decking dan pekerjaan struktur utama Stasiun Bundaran HI," ujar Dirut PT MRT Dono Boestami dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (22/5) kemarin.

Road decking dibuat agar pembangunan stasiun bawah tanah MRT tidak terlalu mengganggu arus lalu lintas. Perpindahan area kerja ini dilakukan pada Minggu (24/5/2015) dan akan terus bertahan hingga Oktober 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Terbentur Aturan, Wacana Duet Anies-Ahok pada Pilkada DKI 2024 Sirna

Megapolitan
Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Pria Diduga ODGJ Lempar Batu ke Kepala Ibu-ibu, Korban Jatuh Tersungkur

Megapolitan
Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Positif Narkoba

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Sabtu dan Besok: Tengah Malam Berawan

Megapolitan
Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Pencuri Motor yang Dihakimi Warga Pasar Minggu Ternyata Residivis, Pernah Dipenjara 3,5 Tahun

Megapolitan
Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Aksinya Tepergok, Pencuri Motor Babak Belur Diamuk Warga di Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Polisi Temukan Ganja dalam Penangkapan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez

Megapolitan
Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Bukan Hanya Epy Kusnandar, Polisi Juga Tangkap Yogi Gamblez Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Diduga Salahgunakan Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap di Lokasi yang Sama

Megapolitan
Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Anies-Ahok Disebut Sangat Mungkin Berpasangan di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Pria yang Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Cengkareng Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Disuruh Beli Rokok tapi Tidak Pulang-pulang, Ternyata AF Diamuk Warga

Megapolitan
Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com