Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

RSUD Pasar Minggu Terkendala Alkes

Kompas.com - 24/08/2015, 21:22 WIB
Unoviana Kartika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Minggu di Jalan TB Simatupang No 1, RT 05 RW 01, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dijadwalkan baru akan beroperasi pada pertengahan Oktober 2015 mendatang. Padahal saat awal dibangun, rumah sakit tersebut ditargetkan untuk mulai dibuka untuk umum pada September 2015.

Direktur Utama RSUD Pasar Minggu Christina Indra Rini mengatakan, ada beberapa hal yang menjadi kendala. Salah satunya adalah belum lengkapnya alat kesehatan di sana. Pengiriman alat kesehatan dari Jerman ke Jakarta memakan waktu yang cukup lama.

"Karena di sana summer (musim panas) jadi terkendala di situ. Alatnya kami pesan dari Eropa, dari Jerman," kata Indra saat dihubungi di Jakarta, Senin (24/8/2015).

Indra menjelaskan, pihaknya membutuhkan proses yang panjang untuk mendatangkan alat kesehatan ke RSUD Pasar Minggu, mulai lelang hingga penyiapan alat. "Kami sudah minta percepatan dari pemenang-pemenang lelang alkes, jadi baru bisa masuk pada akhir September," kata Indra.

Selanjutnya, alat perlu disiapkan di rumah sakit. Sehingga, pada pertengahan Oktober, RSUD Pasar Minggu baru dibuka untuk umum. Rumah sakit ini dibangun dengan konsep ramah lingkungan dan terdiri dari 12 lantai dan satu basement.

RSUD Pasar Minggu termasuk dalam rumah sakit tipe B. Sehingga, fasilitas yang ditawarkan mirip dengan RSUD Pasar Rebo, RSUD Koja, dan RS Budhi Asih. Namun, rumah sakit yang sudah mulai dibangun sejak 2013 itu juga memiliki fasilitas unggulan di bidang layanan geriatri, pediatri, dan radioterapi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PPDB 'Online', Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

PPDB "Online", Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma 'Settingan'

Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma "Settingan"

Megapolitan
Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Megapolitan
'Flashback' Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

"Flashback" Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

Megapolitan
Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Megapolitan
Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Megapolitan
Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Megapolitan
Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Megapolitan
Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com