Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tetangga Dengar Dua Kali Suara Tembakan Saat Pembunuhan Nelson

Kompas.com - 12/09/2015, 16:18 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tetangga Nelson Marbun (65) mengaku mendengar suara tembakan saat terjadi perampokan di Perum Taman Meruya, Kembangan, Jakarta Barat, sabtu (12/9/2015). Hal itu diceritakan sang tetangga, Maruli Sitompul, kepada Ketua RT 09, Tabroni.

Menurut Tabroni, Maruli sempat keluar rumah saat mendengar letusan senjata api dua kali. Saat keluar, Maruli sudah melihat polisi sudah berada di depan rumah Nelson.

"Pak Maruli ke luar karena sudah dengar dua kali tembakan. Ada suara tembakan dia keluar," kata Tabroni saat ditemui di rumahnya, Kembangan, Jakarta Barat, Sabtu (12/9/2015).

Kejadian pembacokan yang menghilangkan nyawa Nelson tersebut terjadi di kamar lantai bawah. Tak ada yang mengetahui persis peristiwa pembacokan tersebut, selain istri Nelson.

"Pembantu ada di kamar atas," kata Tabroni.

Nelson diketahu telah menetap di daerah tersebut sejak 1980-an. Dia cukup dikenal baik oleh tetangga-tetangganya.

"Dia orang baik, dermawan, aktif. Tiap ketemu nyapa, tidak cuek. Saya kalau sapa diberi jempol sama dia," kata Tabroni.

Sepengetahuan Tabroni, rumah Nelson ditempati bersama dengan anak-anaknya. Namun, belakangan ini, Nelson dan Riris membangun rumah lagi untuk ditempati sendiri di wilayah RT 10.

Selain itu, Tabroni juga menuturkan bahwa Nelson sempat menjadi korban pencurian setahun lalu. Pencurian tersebut terjadi di dalam mobil miliknya yang terparkir di depan rumah.

Kanit Reskrim Polsek Kembangan Ajun Komisaris Widodo mengatakan, pihaknya sedang melakukan penyelidikan. Ia memintai keterangan beberapa saksi di tempat kejadian perkara.

"Masih penyelidikan," kata Widodo, Sabtu petang.

Nelson Marbun (65) tewas dengan penuh luka bacokan di sekujur tubuhnya, Sabtu (12/9/2015). Dari pemeriksaan sementara, ada 18 bacokan senjata tajam di tubuh Nelson yang ditemukan tewas di rumahnya, Kompleks Perum Taman Meruya blok A 11 RT 09/04, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Beda Nasib Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez di Kasus Narkoba: Satu Direhabilitasi, Satu Ditahan

Beda Nasib Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez di Kasus Narkoba: Satu Direhabilitasi, Satu Ditahan

Megapolitan
PDI-P Dianggap Tak Solid, Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

PDI-P Dianggap Tak Solid, Suara Megawati dan Puan Disinyalir Berbeda

Megapolitan
Simak Penyesuaian Jadwal Transjakarta, MRT, LRT, dan KRL Selama Pencanangan HUT ke-497 Jakarta Hari Ini

Simak Penyesuaian Jadwal Transjakarta, MRT, LRT, dan KRL Selama Pencanangan HUT ke-497 Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Catat, Ini 41 Kantong Parkir Saat Acara Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI

Catat, Ini 41 Kantong Parkir Saat Acara Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI

Megapolitan
Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas Berikut

Pencanangan HUT ke-497 Jakarta di Bundaran HI Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas Berikut

Megapolitan
Aksi Nekat Pelaku Curanmor di Bekasi: Beraksi di Siang Hari dan Lepaskan Tembakan Tiga Kali

Aksi Nekat Pelaku Curanmor di Bekasi: Beraksi di Siang Hari dan Lepaskan Tembakan Tiga Kali

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Megapolitan
Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Kertajaya, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Detik-detik Penjambret Ponsel di Jaksel Ditangkap Warga: Baru Kabur 100 Meter, Tapi Kena Macet

Megapolitan
Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Pencuri Motor yang Sempat Diamuk Massa di Tebet Meninggal Dunia Usai Dirawat di RS

Megapolitan
Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Ratusan Personel Satpol PP dan Petugas Kebersihan Dikerahkan Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Alasan Warga Tak Amuk Jambret Ponsel di Jaksel, Ternyata “Akamsi”

Megapolitan
Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Korban Jambret di Jaksel Cabut Laporan, Pelaku Dikembalikan ke Keluarga untuk Dibina

Megapolitan
Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Penjambret di Jaksel Ditangkap Warga Saat Terjebak Macet

Megapolitan
Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Pencuri Motor di Bekasi Lepas Tembakan 3 Kali ke Udara, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com