Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluarga Masih Berharap Pilot Helikopter Hilang Selamat

Kompas.com - 13/10/2015, 13:07 WIB
Andri Donnal Putera

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Keluarga pilot helikopter EC 130 registrasi PK BKA, Letnan Kolonel Teguh Mulyatno, masih berharap ada keajaiban dari peristiwa hilang kontak helikopter pada Minggu (11/10/2015) pukul 11.50 WIB. Hal itu dituturkan asisten rumah tangga Teguh, Arman, di kediaman Teguh, Vila Asean, Kelurahan Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, Selasa (13/10/2015).

"Kita masih berharap yang terbaik. Kita percaya beliau pasti selamat," kata Arman kepada Kompas.com.

Segenap anggota keluarga Teguh sudah berangkat ke Medan untuk ikut melakukan pencarian. Hanya ada beberapa asisten rumah tangga di rumah Teguh.

Arman menceritakan, awalnya dia melihat berita ada helikopter hilang pada hari Minggu siang. Namun, Arman tidak terlalu memperhatikan berita tersebut dan tidak berpikir Teguh ada dalam penerbangan itu.

Hari itu, Arman sedang libur dan tidak berada di rumah Teguh. Keesokan harinya, Arman kembali melihat berita di televisi yang menayangkan nama lima orang di dalam helikopter yang hilang kontak. Arman baru tahu ada nama Teguh Mulyatno, majikannya.

Dia pun langsung menghubungi keluarga Teguh yang saat itu masih belum tahu kabar tersebut.

"Habis telepon saya langsung ke rumah Pak Teguh. Enggak lama, istri beliau, anaknya, adik istri sama kakak beliau pergi ke Medan," tutur Arman.

Keluarga besar kaget dengan kejadian tersebut. Mereka juga tidak memiliki firasat apapun sebelum helikopter dikabarkan hilang kontak.

Sesaat sebelum terbang, Teguh masih sempat berkomunikasi dengan keluarganya melalui handphone.

Menurut Arman, Teguh adalah pilot yang berpengalaman. Arman sudah mengikuti Teguh sejak masih menempuh pendidikan untuk menjadi pilot.

Teguh baru belakangan ini bertugas di Medan, sebelumnya dia sempat lama di Jakarta. Sebagai pilot, Teguh baru bisa pulang dua minggu sekali atau sekali sebulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Rute Transjakarta 10B Cipinang Besar Selatan-Kalimalang

Megapolitan
Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Adik Kelas Korban Kecelakaan Bus di Subang Datangi SMK Lingga Kencana: Mereka Teman Main Kami Juga

Megapolitan
Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Orangtua Korban Kecelakaan Bus di Ciater Subang Mendatangi SMK Lingga Kencana

Megapolitan
Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Datangi Sekolah, Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Ciater: Saya Masih Lemas...

Megapolitan
Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Soal Peluang Usung Anies di Pilkada, PDI-P: Calon dari PKS Sebenarnya Lebih Menjual

Megapolitan
Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Polisi Depok Jemput Warganya yang Jadi Korban Kecelakaan Bus di Ciater

Megapolitan
Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Warga Sebut Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Dalam Sarung Terdengar Pukul 05.00 WIB

Megapolitan
Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Pria Dalam Sarung di Pamulang Diduga Belum Lama Tewas Saat Ditemukan

Megapolitan
Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Penampakan Lokasi Penemuan Mayat Pria dalam Sarung di Pamulang Tangsel

Megapolitan
Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Warga Sebut Ada Benda Serupa Jimat pada Mayat Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Soal Duet Anies-Ahok di Pilkada DKI, PDI-P: Karakter Keduanya Kuat, Siapa yang Mau Jadi Wakil Gubernur?

Megapolitan
Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com