Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kata Pemilih di TPS Airin?

Kompas.com - 09/12/2015, 13:26 WIB
Andri Donnal Putera

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com — Sejumlah pemilih masih mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 17 yang bertempat di dalam kompleks Sutera Narada, Alam Sutera, Tangerang Selatan, Rabu (9/12/2015) siang.

Menjelang jam-jam kritis penutupan pencoblosan, yakni pukul 13.00 WIB, warga sekitar masih mendatangi TPS.

Seperti yang dilakukan Caroline Lim (26) dan ibunya, Yuli (53), mereka datang dengan mobil ke TPS yang sudah tampak sepi tersebut, sekitar pukul 11.45 WIB.

"Saya kebetulan mau pergi, jadi baru ke TPS agak siang," kata Caroline kepada Kompas.com.

Bicara soal Pilkada Tangerang Selatan secara keseluruhan, menurut dia, informasi tentang calon-calon masih sangat kurang.

Dia hanya tahu wajah tiga calon wali dan wakil wakil kota dari spanduk besar di dekat bundaran masuk kawasan Alam Sutera.

Meski demikian, Caroline mengaku sudah yakin memilih satu pasang calon yang dia andalkan dalam pilkada kali ini.

Keyakinan itu diperkuat setelah ia sebelumnya mencari tahu latar belakang ketiga pasang calon.

"Informasi kalau dari KPUD sangat terbatas, kan. Jadinya, saya harus browsing-browsing sendiri baru dapat informasi yang cukup," tutur Caroline.

Pemilih lainnya yang datang sekitar pukul 12.45 WIB, sepasang warga lanjut usia bernama Susanto (66) dan Evi (65), mengaku sengaja datang pada siang hari ke TPS agar tidak mengantre.

Dengan dibantu petugas KPPS saat berjalan masuk ke TPS, Susanto dan Evi juga mengatakan bahwa ia sudah yakin dengan pilihannya.

"Iya, saya sudah punya calon yang saya jagokan. Keputusan saya sudah bulat," ujar Susanto.

Sepasang warga yang tinggal lebih kurang 10 tahun di Tangerang Selatan itu mengatakan bahwa sudah ada perubahan yang mereka rasakan, terutama tentang perbaikan jalan dan penerangan di beberapa daerah.

Selain itu, pelayanan publik, seperti pengurusan KTP, juga disebut sudah baik.

Empat pemilih itu berharap, pemimpin Tangerang Selatan, siapa pun nanti, diharapkan bisa membawa Tangerang Selatan jauh lebih baik, terutama pada hal-hal di bidang penataan kota dan birokrasi di berbagai bidang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

KPAI: Banyak Program Pemerintah yang Belum Efektif Cegah Kekerasan Seksual pada Anak

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

Megapolitan
KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

KPAI: Kekerasan Seksual pada Anak Bisa Dicegah lewat Pola Pengasuhan yang Adaptif

Megapolitan
Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Pengamat: Kalau Dukungan Dananya Besar, Peluang Kaesang Menang pada Pilkada Bekasi Tinggi

Megapolitan
Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Polisi Tangkap 6 Remaja yang Terlibat Tawuran di Sawah Besar

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Rubicon Mario Dandy Tak Dilirik Pembeli, Mobil Akan Dilelang Lagi dengan Harga yang Telah Dikorting

Megapolitan
Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Siap Bertarung dengan Benyamin-Pilar pada Pilkada Tangsel, Gerindra: Kami Punya Sejarah, Selalu Melawan Petahana

Megapolitan
Gerindra Bakal Pertimbangkan Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel 2024

Gerindra Bakal Pertimbangkan Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Kekerasan Seksual terhadap Anak Naik 60 Persen, KPAI Ungkap Penyebabnya

Kekerasan Seksual terhadap Anak Naik 60 Persen, KPAI Ungkap Penyebabnya

Megapolitan
Gerindra Kantongi 7 Nama Kader Internal untuk Pilkada Tangsel, Tak Ada Komika Marshel Widianto

Gerindra Kantongi 7 Nama Kader Internal untuk Pilkada Tangsel, Tak Ada Komika Marshel Widianto

Megapolitan
Kaesang Dinilai Tak Cocok Jadi Cawalkot Bekasi karena Tak Lahir dan Besar di Bekasi

Kaesang Dinilai Tak Cocok Jadi Cawalkot Bekasi karena Tak Lahir dan Besar di Bekasi

Megapolitan
Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Gerindra Pastikan Bakal Usung Kader Internal pada Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Diisukan Maju Cawalkot Bekasi, Kaesang Disebut Butuh Panggung Politik buat Dongkrak Popularitas

Megapolitan
Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang lalu Jalan

Zoe Levana Terjebak 4 Jam di Jalur Transjakarta, Bisa Keluar Setelah Bus Penuh Penumpang lalu Jalan

Megapolitan
Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com