Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dicurigai Bom, Kardus di Dekat Hotel Pullman Ternyata Berisi Kue Bolu

Kompas.com - 04/02/2016, 15:49 WIB
Dian Ardiahanni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebuah kardus yang dicurigai berisi bom tergeletak di bawah bangku di trotoar depan Hotel Pullman, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis (4/2/2016) pukul 11.30 WIB.

Setelah diperiksa oleh tim Gegana Brimob Polda Metro Jaya, ternyata bungkusan tersebut berisi kue bolu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Mohammad Iqbal menuturkan, keterangan itu berasal dari petugas keamanan, Teguh Purwonegoro, yang mendapatkan informasi mengenai kardus tersebut dari pengguna jalan, Ginanjar Saputra.

Kemudian, Teguh melaporkan penemuan itu kepada pihak manajemen Hotel Pullman.

"Ternyata setelah CCTV Hotel Pullman diperiksa, sekitar pukul 09.47 WIB tadi, ada pria berjaket coklat dan membawa tas hitam yang menenteng kardus dan duduk di bangku tersebut," ujar Iqbal, Jakarta, Kamis.

Lalu, lanjutnya, kardus itu didorong menggunakan kakinya ke kolong bangku. Tak berselang lama, sekitar enam menit kemudian, pria itu pun pergi dan tak membawa kardus tersebut.

Pria itu pun berjalan kaki ke arah Bundaran Hotel Indonesia. Iqbal mengatakan, tim Gegana tiba di lokasi pukul 12.05 WIB.

Mereka langsung memasang garis polisi, mendata saksi, berkoordinasi dengan pihak Hotel Pullman, dan membuka rekaman kamera CCTV.

"Hasilnya pemeriksaan dari tim Gegana, ternyata di dalam kardus tersebut berisi bolu," ucap Iqbal. (Baca: Diduga Bom, Ternyata 10 Kg Ganja Tak Bertuan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil Untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil Untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Megapolitan
Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Megapolitan
Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Gerebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Wilayah Sentul Bogor

Polisi Gerebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Wilayah Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com