Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blue Bird Tidak Akan Turunkan Tarif hingga seperti Uber dan Grab

Kompas.com - 18/03/2016, 16:38 WIB
Lukas Alfario Suryo Dewanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Masyarakat lebih menyukai menumpang angkutan berbasis aplikasi, seperti Uber dan Grab, ketimbang taksi berargo karena tarifnya. Pihak Blue Bird Group menekankan, mereka tidak akan menurunkan tarif hingga seperti Uber dan Grab.

Direktur Utama Blue Bird Sigit Priawan Djokosoetono mengatakan, pihaknya lebih mengutamakan perbaikan pelayanan ketimbang bersaing dengan tarif.

"Blue Bird melihat taksi online sebagai tantangan. Fokus utama kami terutama pada perbaikan pelayanan," kata Sigit dalam acara "Ngobrol Santai: Mengkritisi Transportasi dan Aplikasi Online" di Restoran Batik Kuring SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (18/3/2016).

Sigit menjelaskan bahwa Blue Bird memiliki jaminan keamanan bagi penumpang, mobil yang nyaman, mudah didapatkan, dan "personalize" dengan beragamnya kendaraan yang disediakan.

Mengenai tarif, kata Sigit, pihaknya mengikuti standar yang telah ditetapkan Organda bersama pemerintah. Terlebih lagi, saat ini, tidak ada perbedaan tarif dengan sesama taksi argo.

"Kalau dulu kan ada tarif bawah, jadi kami bisa turunkan. Sekarang kan udah enggak ada," ujar Sigit.

Sigit menyerahkan permasalahan tarif sesuai pilihan konsumen, apakah memilih taksi yang berkualitas atau yang murah.

"Hak penumpang, pilih value atau pilih harga lebih murah boleh saja. Namun, tetap ada regulasinya tentang itu," ujar Sigit.

Sigit menekankan, Blue Bird berharap, pemerintah memberikan kebijakan yang sama antara taksi argo dan angkutan berbasis aplikasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Warga Dengar Suara Mobil di Sekitar Lokasi Penemuan Mayat Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Bungkamnya Epy Kusnandar Setelah Ditangkap Polisi karena Narkoba

Megapolitan
Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Polisi Cari Tahu Alasan Epy Kusnandar Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Epy Kusnandar Terlihat Linglung Usai Tes Kesehatan, Polisi: Sudah dalam Kondisi Sehat

Megapolitan
Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Usai Tes Kesehatan, Epy Kusnandar Bungkam Saat Dicecar Pertanyaan Awak Media

Megapolitan
Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Polisi Selidiki Penemuan Mayat Pria Terbungkus Kain di Tangsel

Megapolitan
Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Polisi Tes Kesehatan Epy Kusnandar Usai Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Megapolitan
Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Tersangkut Kasus Narkoba, Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Ditangkap Dalam Kondisi Sadar

Megapolitan
Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Mayat yang Ditemukan Dalam Sarung di Pamulang Berjenis Kelamin Pria dan Berusia Sekitar 40 Tahun

Megapolitan
Polisi Otopsi Mayat Pria Terbungkus Kain yang Ditemukan di Tangsel

Polisi Otopsi Mayat Pria Terbungkus Kain yang Ditemukan di Tangsel

Megapolitan
Polisi Temukan Luka di Leher dan Tangan pada Jasad Pria Dalam Sarung di Pamulang

Polisi Temukan Luka di Leher dan Tangan pada Jasad Pria Dalam Sarung di Pamulang

Megapolitan
Angkot di Ciracas Tabrak Motor dan Mobil akibat 'Ngebut'

Angkot di Ciracas Tabrak Motor dan Mobil akibat "Ngebut"

Megapolitan
 Mayat Terbungkus Kain Ditemukan di Pamulang, Tangsel

Mayat Terbungkus Kain Ditemukan di Pamulang, Tangsel

Megapolitan
Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Polresta Bogor Tangkap 6 Pelaku Tawuran, Dua Orang Positif Narkoba

Megapolitan
Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Dilempar Batu oleh Pria Diduga ODGJ, Korban Dapat 10 Jahitan di Kepala

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com