Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uang Baru dari Mensos untuk Anak Korban Penyekapan Pulomas

Kompas.com - 31/12/2016, 14:46 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menjenguk Zanette (13) di RS Kartini, Pulomas, Jakarta Timur, Sabtu (31/12/2016) ini. Zanette adalah salah satu dari 11 korban penyekapan di kediaman Dodi Triono (59) di Pulomas Residence, Senin (26/12/2016).

Zanette bersama empat korban lainnya selamat. Namun, tidak demikian dengan ayahnya, Dodi yang tewas bersama lima korban lainnya.

Saat dijenguk Khofifah, Zanette tampak sedang bersama dengan ibu kandungnya, Almyanda Saphira (41).

Dengan dibantu Almyanda, Khofifah sempat berkomunikasi dengan Zanette. Pada kesempatan itu, Khofifah sempat memberikan beberapa lembaran uang rupiah desain terbaru kepada Zanette seraya menceritakan para pahlawan yang ada uang tersebut.

"Anet (sapaan Zanette) sudah punya uang baru belum? Yang terbitan Bank Indonesia," sapa Khofifah kepada Zanette.

Khofifah juga terlihat sempat memberikan rantang berisi rendang. Rupanya, rendang merupakan makanan favorit Zanette.

Melihat kondisi fisik Zanette, Khofifah membujuk agar anak itu segera memakan rendang yang dibawanya.

"Makan ya. Kurus ini badan Anet," ucap Khofifah. 

Khofifah berada di dalam kamar perawatan Zanette selama sekitar 30 menit. Menurut Khofifah, banyak hal yang diceritakan oleh Zanette kepada dirinya. Tentunya, semua hal tentang kehidupan sehari-hari dari anak berkebutuhan khusus itu.

"Anet ini ternyata suka melukis. Makanya tadi saya juga sempat bawa alat melukis. Kemudian ada informasi dompetnya yang berwarna pink dia cari," ucap Khofifah.

Selain Zanette, ada empat korban lainnya yang juga tengah dirawat di RS Kartika. Menurut Khofifah, pihaknya akan menyiapkan pendampingan psikologi bagi Zanette dan empat korban lainnya.

Pendampingan psikologi diharapkan dapat membantu proses penyembuhan para korban dari rasa trauma.

"Ini sudah mulai dilakukan semacam predict assessment. Tapi kita tetap akan menunggu pasca-perawatan di rumah sakit. Jikalau memang psikososial terapi dirasakan dibutuhkan, kami siap," ucap Khofifah.

Kompas TV Duka Iringi Pemakaman Korban Pembunuhan Pulomas
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang



Terkini Lainnya

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Pengelola Imbau Warga Tak Mudah Tergiur Tawaran Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

UPRS IV: Banyak Oknum yang Mengatasnamakan Pengelola dalam Praktik Jual Beli Rusunawa Muara Baru

Megapolitan
9 Jam Berdarah: RN Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

9 Jam Berdarah: RN Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper lalu Dibuang ke Pinggir Jalan di Cikarang

Megapolitan
Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Seorang Remaja Tenggelam di Kali Ciliwung, Diduga Terseret Derasnya Arus

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok: Malam Ini Hujan Petir

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

[POPULER JABODETABEK] Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang | Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi Ditangkap

Megapolitan
Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Perjuangkan Peningkatan Upah Buruh, Lia dan Teman-temannya Rela ke Jakarta dari Cimahi

Megapolitan
Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Cerita Suratno, Buruh yang Khawatir Uang Pensiunnya Berkurang karena UU Cipta Kerja

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Tak Melawan Saat Ditangkap Polisi di Palembang

Megapolitan
Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Said Iqbal Minta Prabowo Hapus UU Cipta Kerja Klaster Ketenagakerjaan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Ajak Korban Masuk ke Kamar Hotel di Bandung

Megapolitan
Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Said Iqbal: Upah Buruh di Jakarta yang Ideal Rp 7 Juta Per Bulan

Megapolitan
Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Ikut Demo May Day 2024, Buruh Wanita Rela Panas-panasan demi Memperjuangkan Upah yang Layak

Megapolitan
Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Dua Orang Terluka Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek

Megapolitan
Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Korban Kedua yang Tenggelam di Sungai Ciliwung Ditemukan Tewas 1,2 Kilometer dari Lokasi Kejadian

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com