Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/05/2017, 15:56 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat enggan membandingkan konsep toko modern Jakmart dengan toko modern OK-OCE Mart yang digagas Wakil Gubernur terpilih DKI Jakarta Sandiaga Uno.

Jakmart merupakan toko modern di bawah BUMD DKI Jakarta, PD Pasar Jaya. Djarot menyampaikan, Jakmart telah lama dikonsep dan lebih dulu digagas oleh Pemprov DKI Jakarta.

"Ini sudah lama kami lakukan, saya enggak jelas itu OK-OCE Mart, saya enggak ngerti. Kalau bagus didukung. Kami sudah mulai sejak dulu," kata Djarot saat peresmian Jakmart di Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur, Jumat (19/5/2017).

Saat ini tiga unit Jakmart telah dibuka di Cikini, Pasar Pramuka, dan Pasar Rawa Bening.

Berdasarkan rencana, akan ada 44 unit Jakmart yang dibuka hingga akhir 2017. Barang-barang kebutuhan pokok yang dijual di Jakmart lebih murah dibanding di toko-toko lainnya karena subsidi yang diberikan pemerintah.

Djarot menambahkan, selain Jakmart, pihaknya juga sedang membangun pusat grosir bernama Jakgrosir yang berada di Pasar Induk Kramat Jati. Pasar ini, kata Djarot, akan memasok seluruh kebutuhan barang di Jakmart.

Ada pun OK-OCE Mart besutan Sandiaga berlokasi di Jalan Cikajang, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. OK-OCE Mart dibuka pada 1 April 2017. Beberapa barang yang dijual di OK OCE Mart adalah makanan dan minuman yang jarang ditemui di minimarket pada umumnya, misalnya minuman olahan buah kurma yang dikemas dalam botol dan diberi merek 7dates. Ada pula,  keripik dalam kemasan yang diberi merek Oke Snack.

Sandiaga berencana OK-OCE Mart menjadi wadah bagi pengusaha binaan program One Kecamatan One Center Enterpreneurship (OK-OCE) untuk menjual produk-produk mereka.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fokus ke Pilpres, Perolehan Kursi Gerindra di DPRD DKI Merosot

Fokus ke Pilpres, Perolehan Kursi Gerindra di DPRD DKI Merosot

Megapolitan
Maling Brankas di Ciracas Sudah Pantau Situasi 3 Hari Sebelum Beraksi

Maling Brankas di Ciracas Sudah Pantau Situasi 3 Hari Sebelum Beraksi

Megapolitan
Adian Napitupulu Ajak Pedemo Audiensi Soal Hak Angket di Dalam Gedung DPR

Adian Napitupulu Ajak Pedemo Audiensi Soal Hak Angket di Dalam Gedung DPR

Megapolitan
Tamin: Saya Enggak Menyangka Bisa Jadi Marbut Masjid

Tamin: Saya Enggak Menyangka Bisa Jadi Marbut Masjid

Megapolitan
Penerangan JPO Depan Trisakti Dikeluhkan Redup, Pengamat: Jangan-jangan Tidak Ada Anggaran...

Penerangan JPO Depan Trisakti Dikeluhkan Redup, Pengamat: Jangan-jangan Tidak Ada Anggaran...

Megapolitan
Penyalurannya Tak Merata, Golkar DKI Usul Bantuan KJP Dialihkan Jadi Sekolah Gratis

Penyalurannya Tak Merata, Golkar DKI Usul Bantuan KJP Dialihkan Jadi Sekolah Gratis

Megapolitan
Dokter Gadungan di Bekasi Praktik 5 Tahun, Mengaku Terdesak Kebutuhan Ekonomi

Dokter Gadungan di Bekasi Praktik 5 Tahun, Mengaku Terdesak Kebutuhan Ekonomi

Megapolitan
Usul KJP Dialihkan untuk Sekolah Gratis, F-Golkar: Anggaran Hanya Beda Dikit

Usul KJP Dialihkan untuk Sekolah Gratis, F-Golkar: Anggaran Hanya Beda Dikit

Megapolitan
Heru Budi Bakal Kembangkan Kepulauan Seribu Jadi 'Food Estate' Jakarta

Heru Budi Bakal Kembangkan Kepulauan Seribu Jadi "Food Estate" Jakarta

Megapolitan
Ada Demo, Arus Lalu Lintas di Depan Gedung DPR/MPR Dialihkan

Ada Demo, Arus Lalu Lintas di Depan Gedung DPR/MPR Dialihkan

Megapolitan
Barista Kedai Kopi di Jaksel Luka-luka Usai Diserang Orang Tak Dikenal

Barista Kedai Kopi di Jaksel Luka-luka Usai Diserang Orang Tak Dikenal

Megapolitan
Ada Demo di Depan DPR, Polisi Tutup Jalan Gatot Subroto Arah ke Slipi

Ada Demo di Depan DPR, Polisi Tutup Jalan Gatot Subroto Arah ke Slipi

Megapolitan
Di Usia Senja, Marbut di Pondok Labu Ini Tak Punya Kartu Lansia dan BPJS

Di Usia Senja, Marbut di Pondok Labu Ini Tak Punya Kartu Lansia dan BPJS

Megapolitan
Megahnya Masjid As Sofia Bogor yang Disebut Miniatur Masjid Nabawi

Megahnya Masjid As Sofia Bogor yang Disebut Miniatur Masjid Nabawi

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 19 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Kota Bogor Hari Ini, 19 Maret 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com