Salin Artikel

Kabar Terbaik dari Jakarta, dari Jembatan Aborsi hingga Remisi Ahok

Namun, berita-berita lain juga mendapatkan perhatian pembaca. Berikut deretan berita ibu kota yang paling banyak dibaca.

1. Kisah "Jembatan Aborsi" di dekat stasiun UI

Sejak sekitar awal 2016, di pelintasan rel tak jauh dari Stasiun UI terdapat sebuah jembatan penyeberangan orang.

Jembatan ini menjadi akses penghubung bagi pejalan kaki dari arah Jalan Margonda yang hendak menuju komplek Kampus UI, tak terkecuali Stasiun UI sendiri.

Dibangunnya jembatan ini bertujuan agar pejalan kaki tidak lagi melintas di atas rel. Mungkin bagi para warga yang kondisinya normal, melintas melalui jembatan ini tak bermasalah.

Lalu mengapa fasilitas ini dijuluki "jembatan aborsi"? Jawabannya ada di sini.

2. Jokowi resmikan Simpang Susun Semanggi

Presiden RI Joko Widodo meresmikan proyek pembangunan Simpang Susun Semanggi, Kamis (17/8/2017). Tanpa banyak basa-basi, Jokowi langsung meresmikan Simpang Susun Semanggi.

Jokowi didampingi oleh Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat saat meresmikan Simpang Susun Semanggi. Setelah Jokowi menekan tombol peresmian, tirai berwarna biru di belakang Jokowi dibuka. Kemudian, muncul sebuah display tulisan SEMANGGI.

Seperti apa Simpang Susun Semanggi ini? Silakan baca lewat tautan ini.

3. Remisi untuk Ahok

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama belum mendapatkan remisi pada peringatan hari kemerdekaan ke-72 tahun Republik Indonesia, Kamis (17/8/2017).

Kepala Divisi Pemasyarakatan dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Arpan, mengatakan kemungkinan Basuki atau Ahok baru bisa mendapat remisi pada hari raya Natal nanti.

Ahok belum mendapatkan remisi karena belum menjalani enam bulan masa tahanan. Untuk mendapatkan remisi, seorang warga binaan harus sudah menjalani enam bulan masa tahanan terlebih dahulu.

Lalu kapan mantan gubernur DKI Jakarta itu bisa mendapatkan remisi? Jawabannya ada dalam berita ini.

4. Istri Mario Teguh ajukan praperadilan

Mantan istri motivator Mario Teguh, Aryani Sunarto serta anaknya Ario Kiswinar akan mengajukan praperadilan setelah kasus mereka dihentikan oleh penyidik Polda Metro Jaya.

Oktober 2016 lalu, Aryani dan Ario melaporkan dugaan pencemaran nama baik yang dilakukan Mario Teguh di Kompas TV. Ferry menyebut sejak saat itu, polisi terkesan tidak sungguh-sungguh menangani kasusnya.

Ia sempat menerima surat perintah dimulainya penyidikan (SPDP) pada 7 Juli 2017 lalu. Namun sebulan kemudian, penyidik mengirmkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) dengan alasan kasusnya tak cukup bukti.

Selengkapnya soal istri Mario Teguh bisa Anda temukan lewat tautan ini.

5. Perkembangan kasus guru pengirim foto porno

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, selain mengirimkan foto porno kepada empat siswinya, TS (25), guru bahasa Inggris di BPK Penabur Kelapa Gading juga pernah melakukan pelecehan fisik terhadap salah satu korbannya.

Argo mengatakan, informasi itu diperoleh dari pendataan korban. Kepada polisi, TS mengaku melakukan itu karena ingin mendapat kepuasan seksual. Ia disebut sudah lama berperilaku cabul.

Selengkapnya soal kasus kriminal ini bisa Anda temukan lewat satu klik saja.

https://megapolitan.kompas.com/read/2017/08/18/05563101/kabar-terbaik-dari-jakarta-dari-jembatan-aborsi-hingga-remisi-ahok

Terkini Lainnya

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Korban Pelecehan Payudara di Jaksel Trauma, Takut Saat Orang Asing Mendekat

Megapolitan
Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Dilecehkan Pria di Jakbar, 5 Bocah Laki-laki Tak Berani Lapor Orangtua

Megapolitan
Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Rute Transjakarta 12C Waduk Pluit-Penjaringan

Megapolitan
Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke