Salin Artikel

Curi Baju Gamis, Satu Keluarga di Depok Dibekuk Polisi

Kapolsek Pancoran Mas Kompol Roni Wowor mengatakan, aksi ini terjadi pada Rabu (4/4/2018).

Ia mengatakan, sekitar pukul 09.05, tiga pelaku wanita mendatangi toko busana Ihsan Collection.

"Saat itu, kelima pelaku mengendarai Toyota Avanza silver berpelat nomor B 2316 SFO. Tiga perempuan menuju toko dan dua pria tetap berada di dalam mobil," ujar Roni ketika dihubungi, Jumat (6/4/2018).

Ia mengatakan, salah satu tersangka wanita memasuki toko dan dua tersangka lainnya menunggu di luar toko.

"Satu wanita berpura-pura menanyakan baju blus. Namun, akhirnya tidak jadi membeli karena di toko tersebut tidak menyediakan baju blus dan berpamitan," katanya. 

Setelah ketiga tersangka meninggalkan toko, pemilik toko terkejut karena empat baju gamis yang dipajang di toko tersebut raib.

Ia pun langsung berteriak "maling".

"Warga langsung mengejar ketiga wanita itu. Dua orang berhasil diamankan, tetapi satu pelaku meloloskan diri," ujar Roni. 

Video penangkapan para pelaku ini diabadikan warga sekitar dan menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut tampak tangan dua wanita dan dua pria diikat.

"Ini yang dua (pria) sopirnya. Ada satu yang kabur, adiknya katanya," ujar warga dalam video tersebut.

Seorang wanita yang bertugas mengambil baju gamis yang kemudian diketahui bernama Sri Wardani ditetapkan tersangka.

"Keempat pelaku tetap kami tahan untuk mengetahui apakah mereka sering melakukan pencurian atau terlibat dalam suatu jaringan. Satu pelaku wanita masih kami kejar," katanya. 

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/04/06/19351801/curi-baju-gamis-satu-keluarga-di-depok-dibekuk-polisi

Terkini Lainnya

2 Preman Peras Penjaga Warkop di Mampang, Paksa Tukar Uang Receh Jadi Rp 1 Juta

2 Preman Peras Penjaga Warkop di Mampang, Paksa Tukar Uang Receh Jadi Rp 1 Juta

Megapolitan
Polisi Gelar Audiensi Terkait Penjarahan Rusunawa Marunda, Libatkan Pengelola Lama dan Baru

Polisi Gelar Audiensi Terkait Penjarahan Rusunawa Marunda, Libatkan Pengelola Lama dan Baru

Megapolitan
Keroyok Pemuda di Tangsel Akibat Buang Air Kecil Sembarangan, Dua Pelaku Ditangkap Polisi

Keroyok Pemuda di Tangsel Akibat Buang Air Kecil Sembarangan, Dua Pelaku Ditangkap Polisi

Megapolitan
Polisi Buru Pemasok Sabu untuk Virgoun

Polisi Buru Pemasok Sabu untuk Virgoun

Megapolitan
Tak Mau Vandalisme, Fermul Kini Minta Izin Dulu Sebelum Bikin Grafiti di Fasilitas Publik

Tak Mau Vandalisme, Fermul Kini Minta Izin Dulu Sebelum Bikin Grafiti di Fasilitas Publik

Megapolitan
Pengelola Diminta Kembali Laporkan 7 Eks Pekerja yang Jarah Aset Rusunawa Marunda

Pengelola Diminta Kembali Laporkan 7 Eks Pekerja yang Jarah Aset Rusunawa Marunda

Megapolitan
Polisi Belum Tetapkan Virgoun Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Belum Tetapkan Virgoun Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Sederet Masalah Rumah Subsidi Jokowi di Cikarang: Bangunan Tak Kokoh, Keramik Terangkat, hingga Air Kotor dan Berbau

Sederet Masalah Rumah Subsidi Jokowi di Cikarang: Bangunan Tak Kokoh, Keramik Terangkat, hingga Air Kotor dan Berbau

Megapolitan
Polisi Tangkap Virgoun Usai Konsumsi Sabu dengan Seorang Perempuan

Polisi Tangkap Virgoun Usai Konsumsi Sabu dengan Seorang Perempuan

Megapolitan
Pemprov DKI Segel Bangunan di Menteng yang Diduga Langgar Aturan Perubahan Tata Ruang

Pemprov DKI Segel Bangunan di Menteng yang Diduga Langgar Aturan Perubahan Tata Ruang

Megapolitan
Hasil Tes Urine Virgoun Positif Metamfetamina

Hasil Tes Urine Virgoun Positif Metamfetamina

Megapolitan
Polisi Sita Sabu dan Alat Isap Saat Tangkap Virgoun

Polisi Sita Sabu dan Alat Isap Saat Tangkap Virgoun

Megapolitan
Pemkot Bakal Normalisasi Sungai Cidepit di Gang Makam Bogor

Pemkot Bakal Normalisasi Sungai Cidepit di Gang Makam Bogor

Megapolitan
Minta Inspektorat Periksa 7 Pekerja yang Jarah Rusunawa Marunda, Heru Budi: Harus Ditindak!

Minta Inspektorat Periksa 7 Pekerja yang Jarah Rusunawa Marunda, Heru Budi: Harus Ditindak!

Megapolitan
Pendukung Tak Ingin Anies Duet dengan Kaesang, Pengamat: Bentuk Penegasan Mereka Anti Jokowi

Pendukung Tak Ingin Anies Duet dengan Kaesang, Pengamat: Bentuk Penegasan Mereka Anti Jokowi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke