Salin Artikel

Atlet hingga Artis Akan Jadi Pembawa Obor saat "Torch Relay" Asian Games

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan Arifin menyampaikan, ada 7 atlet, termasuk mantan atlet, dan 3 orang non-atlet yang akan menjadi pembawa obor Asian Games saat torch relay berlangsung di Jakarta Selatan pada 15 Agustus mendatang.

"Atlet atau pelari yang akan membawa obor Asian Games, kami sudah mengusulkan beberapa daftar nama, ada 10 orang," kata Arifin dalam rapat persiapan Asian Games di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Sabtu (4/8/2018).

Arifin merinci, para pembawa obor Asian Games itu yakni mantan atlet taekwondo Ade Novriza dan Juana Wangsa Putri, atlet layar Kusdiana Adi, mantan atlet bulutangkis Rudi Hartono dan Christian Hadinata, mantan atlet atletik Nunung Jayadi, mantan atlet loncat indah Shenny Ratna Amelia.

Sementara dari non-atlet, kata Arifin, yakni pengusaha Anindya Bakrie, artis peran Anjasmara Prasetya, dan dokter spesialis gizi Cindiawaty Josito.

Selain 10 orang tersebut, Arifin menyebut Pemerintah Kota Jakarta Selatan menyiapkan 5 orang pelari dan pembawa obor cadangan.

Mereka adalah mantan atlet tinju Samsul Anwar Harahap, mantan atlet dayung Sadin, pelatih bulutangkis Aska Darmawan, komedian Ronal Surapradja, hingga penyanyi Maia Estianty.

"Kami sudah confirm semua, Pak, ini sudah siap. Hanya mungkin untuk Rudi Hartono, pada saat kita ketemu, informasinya Rudi Hartono termasuk yang bawa obor nanti di Senayan, GBK," ujar Arifin.

Arifin menanyakan apakah Rudi bisa diperbolehkan dua kali membawa obor Asian Games saat torch relay. Namun, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyebut setiap tokoh hanya boleh satu kali membawa obor Asian Games.

Selain Jakarta Selatan, torch relay juga akan digelar di semua wilayah kota dan kabupaten di Jakarta.

Di Jakarta Barat contohnya. Yang diusulkan membawa obor Asian Games yakni mantan atlet bulutangkis Icuk Sugiarto, mantan atlet pencak silat Tri Widodo, mantan atlet atletik Rahman Defiandi, dan lainnya.

Ada pula anggota Paskibraka Nasional tahun 2004 Sang Ngurah Wiratama dan anggota Paskibraka Nasional Tahun 2012 Emilka Nuradanta yang diusulkan menjadi pembawa obor Asian Games.

Dalam rapat tersebut, Sandiaga meminta jajarannya untuk memastikan tidak ada pembawa obor ganda atau membawa obor lebih dari satu kali saat torch relay nanti.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/08/04/18105431/atlet-hingga-artis-akan-jadi-pembawa-obor-saat-torch-relay-asian-games

Terkini Lainnya

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Gumarang, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke