Salin Artikel

Perampok Minimarket di Tangerang Gunakan Helm Ojek "Online" Saat Beraksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Aldi, salah satu pelaku perampokan Alfamart di Jalan Atang Sanjaya, Kelurahan Benda, Tangerang, menggunakan helm ojek online saat melakukan aksinya, Rabu (24/10/2018).

Aldi mengatakan, dia bukan merupakan seorang pengemudi ojek online. Helm tersebut dipinjam Aldi dari temannya yang merupakan pengemudi ojek online.

"Saya yang pakai helm Go-Jek. Itu dapat dari teman saya," ujar Aldi, di Mapolres Metro Tangerang, Kamis (25/10/2018).

Aldi mengaku, menggunakan helm ojek online tersebut bukan bermaksud untuk menyamarkan dirinya sebagai pengemudi ojek online.

Namun, kebetulan saat hendak melakukan aksinya, hanya tersedia helm ojek online yang bisa ia gunakan.

Aldi mengaku, baru pertama kali melakukan perampokan bersama kedua rekannya, Junaidi dan Randy.

Saat melakukan perampokan, Aldi memaksa seorang karyawan Alfamart untuk menunjukan berangkas berisi uang hasil penjualan.

Aldi juga sempat memukuli karyawan Alfamart yang mencoba melawan hingga terluka di bagian wajah.

"Saya baru ini melakukannya, baru sekali," ujar Aldi.

Sebelumnya, tiga perampok bersenjata tajam, Randy, Aldi, dan Junaidi, beraksi di sebuah Alfamart di Jalan Atang Sanjaya, Kelurahan Benda, Tangerang, Rabu (24/10/2018).

Saat melakukan aksinya para pelaku melukai seorang pegawai toko di bagian wajah.

Polisi menangkap ketiga pelaku pada hari yang sama di lokasi yang berbeda yaitu di Kalideres dan Tangerang.

Ketiga pelaku ditembak di bagian kaki karena berusaha melawan saat ditangkap.

https://megapolitan.kompas.com/read/2018/10/25/20400611/perampok-minimarket-di-tangerang-gunakan-helm-ojek-online-saat-beraksi

Terkini Lainnya

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke