Salin Artikel

Ada 153 Kasus DBD di Jakarta Barat, Kalideres Paling Tinggi

"Saat ini kita memantau beberapa tempat-tempat yang angka DBD-nya tinggi seperti Kalideres, (dan) Cengkareng, itu yang perlu konsen karena cenderung lebih tinggi," kata Nita kepada wartawan, Selasa (29/1/2019).

Sudin Kesehatan Jakarta Barat mencatat, kasus DBD tertinggi selama Januari 2019 berada di Kalideres dan terendah di Tamansari.

Tercatat ada 67 kasus DBD di Kalideres, 42 kasus di Cengkareng, 18 kasus di Kembangan, 9 kasus Palmerah, 9 kasus Grogol Petamburan, 5 kasus di Tambora, dan 1 kasus di Tamansari.

"Di Jakarta Barat, Kalideres ada (korban DBD) tapi sudah kita tanggulangi, dan pasiennya juga sudah sembuh, bahwa wilayahnya juga sudah kita sambangi," katanya.

Angka ini meningkat dan terjadi perubahan dibanding data catatan Januari 2018 dengan kasus 62 penderita DBD.

Pada tahun sebelumnya, urutan kasus DBD posisi teratas dipegang oleh Cengkareng (18 kasus), selanjutnya Kalideres (3 kasus), Grogol Petamburan (14 kasus), Palmerah (6 kasus), Tamansari (1 kasus), Tambora (0 kasus), Kebon Jeruk (11 kasus), dan Kembangan (9 kasus).

Ia mengatakan faktor yang menjadi penyebab terjadinya DBD adalah tempat timbulnya nyamuk. Menurutnya, nyamuk cenderung memilih air bersih yang berada di botol air mineral dan genangan penampungan air.

"Untuk itu kita selalu imbau bahwa DBD ini adalah penyakit yang bersumber dari lingkungan, untuk itu kita harus menanggulangi bersama-sama," terangnya.

Nita menjabarkan, hingga saat ini Pemkot Jakarta Barat telah melakukan berbagai program. Adapun diantaranya yaitu pembentukan jumantik setiap rumah, gerebek pemberantasan sarang nyamuk (PSN) mulai dari tingkat lurah hinga puskesmas setiap Jumat.

Ada pula vaksidasi atau penaburan serbuk abate di sejumlah tempat penampungan air yang sulit dikuras.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/01/29/19235651/ada-153-kasus-dbd-di-jakarta-barat-kalideres-paling-tinggi

Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 2F Rusun Cakung Barat-Pulogadung

Rute Transjakarta 2F Rusun Cakung Barat-Pulogadung

Megapolitan
Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke