Salin Artikel

Kerap Banjir, Warga: Kali Jangan Cuma Ditahan Pakai Batu dan Kawat

Jon, warga RT 004 RW 004 berharap agar Kali Sunter yang melewati bagian belakang permukiman warga dibenahi serius.

Sebab, menurut dia, setiap kali datang air kiriman dari Depok, warga tak bisa mengelak dari banjir meskipun tak turun hujan.

"Harapannya sih itu kali jangan cuma pakai batu sama kawat saja, air dari kali kalau masuk kan tetap masuk," kata Jon saat ditemui Kompas.com, Selasa (30/4/2019) ketika banjir di Cipinang Melayu berangsur surut.

Saat ini, aliran Kali Sunter yang dimaksud telah diblokade dengan beronjong.

Namun, tak sedikit pula titik di sekitar kali tersebut yang luput dari pemasangan beronjong. Akibatnya, air meluap melalui di titik-titik tersebut.

"Dibilang ngaruh sih ngaruh, tetapi ngaruh banget ya enggak. Air kan tetap saja masuk, cuma kotorannya rada tersaring karena enggak bisa lewat batu," ujar Samin, warga RT 002 RW 004.

"Kalau hanya begini doang mendingan sekalian ditembok, dicor yang tinggi. Jadinya air sama sekali enggak masuk. Soalnya kalau sekarang, air naik 50 sentimeter dari kali saja pasti nembus tanggul," kata pria paruh baya tersebut.

Sementara itu, Ela yang tinggal di rumah yang dibangun di tengah aliran kali, menilai, pembangunan tanggul malah menambah deras banjir yang masuk ke rumahnya.

"Sudah begitu bersihinnya makin susah lagi. Kalau dulu waktu belum ada tanggul kan bisa tinggal nyerodok lumpur ke kali. Kalau sekaramg lumpurnya mau lewat mana?" kata dia.

Namun, Muchtar yang duduk di seberangnya justru menyentil ibu satu anak tersebut. Ia mengingatkan Ela yang membangun rumah di tengah aliran kali.

Muchtar juga berpendapat, tanggul tak efektif mencegah banjir. Menurut dia, tanggul hanya membantu agar warga tak terseret arus ke kali saat banjir.

"Kalau pemerintah serius, mestinya ditembok tinggi saja kayak Kalimalang. Lihat tuh Kalimalang sudah enggak banjir, kecuali pas bangun Tol Becakayu karena mampet," kata dia.

Muchtar memberi usul agar normalisasi Kali Sunter dipercepat.

Ia mengaku sudah menyampaikan usul tersebut pada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ketika Anies berkunjung ke Cipinang Melayu, medio November 2018, atau setelah banjir merendam permukiman warga.

Saat itu, kunjungan Anies membuahkan pembangunan beronjong yang disebut sebagai tanggul sementara.

"Saya sudah sampaikan juga ke Pak Gubernur, ini rumah-rumah di tengah kali sini dibongkar saja. Paling hanya empat-lima rumah dibongkar. Jadi kalinya lebar, habis itu dikeruk lagi supaya dalam. Terus pinggirnya dicor, kan jadi enggak ada lumpur lagi. Kalau diginiin doang, ya air kalau agak banyak dikit pasti bakal masuk terus ke rumah-rumah," tutur dia.

Sejumlah warga yang ditemui Kompas.com mengatakan bahwa banjir kerap melanda tiap tahun.

Akibatnya, ketika banjir kembali merendam permukiman warga pada Selasa (30/4/2019) dini hari pun, warga tetap bertahan di rumah masing-masing kendati ketinggian air sempat mencapai 60 sentimeter.

Hingga pukul 14.00, banjir terpantau surut. Tersisa RT 004 dan RT 005 di RW 004 Kelurahan Cipinang Melayu yang masih tergenang banjir dengan kedalaman sekitar 15 sentimeter.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/04/30/22233421/kerap-banjir-warga-kali-jangan-cuma-ditahan-pakai-batu-dan-kawat

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Jenazah Brigadir RAT Diotopsi di RS Polri Sebelum Dibawa Keluarga ke Manado

Megapolitan
Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Kasus Kriminal di Depok Naik, dari Pencurian Guling hingga Bocah SMP Dibegal

Megapolitan
Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Pemprov DKI Bakal Bangun 2 SPKL Tahun Ini, Salah Satunya di Balai Kota

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke