Salin Artikel

H-5 Idul Fitri, 553.116 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Kendaraan tercatat meninggalkan Jakarta menuju arah timur, barat, dan selatan.

Angka ini naik sebesar 32 persen dari lalu lintas harian rata-rata (LHR) normal sebesar 418.263 kendaraan.

"Jumlah lalu lintas untuk tiga hari ini telah memenuhi realisasi 42 persen dari total prediksi Jasa Marga untuk lalu lintas mudik menuju ketiga arah, sehingga terdapat sekitar 756 ribu kendaraan yang masih belum melakukan perjalanan mudik," ucap Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga Irra Susiyanti dalam keterangan tertulis, Sabtu (1/6/2019).

Sementara itu, distribusi lalu lintas di ketiga arah adalah 52 persen ke arah timur, 30 persen ke arah barat, dan 18 persen ke arah selatan.

Lalu lintas arah timur merupakan kontribusi lalin mudik di dua gerbang tol (GT) pengganti GT Cikarang Utama, yaitu GT Cikampek Utama untuk pemudik menuju arah Jalan Tol Cikopo-Palimanan dan GT Kalihurip Utama untuk pemudik menuju arah Jalan Tol Cipularang-Padaleunyi.

"GT Cikampek Utama dengan jumlah 198.957 kendaraan, naik sebesar 182,4 persen dari LHR normal 70.452 kendaraan. GT Kalihurip Utama dengan jumlah 90.532 kendaraan, turun sebesar 2,89 persen dari LHR normal 93.227 kendaraan," katanya. 

Untuk itu, total kendaraan yang menuju arah timur sebanyak 289.489 kendaraan, naik 76,86 persen dari LHR normal 163.679 kendaraan.

Jumlah ini baru memenuhi realisasi 39 persen dari total prediksi Jasa Marga untuk lalu lintas mudik yang menuju arah timur sebesar 737.641 kendaraan sejak H-7 hingga H-1 Idul Fitri 2019, sehingga terdapat sekitar 447.152 kendaraan yang masih belum melakukan perjalanan mudik.

"Arah barat Jasa Marga juga mencatat jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah barat via GT Cikupa Jalan Tol Merak-Tangerang selama tiga hari adalah sebesar 166.415 kendaraan, naik sebesar 1,32 persen dari LHR normal 164.250 kendaraan," kata Irra. 

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah selatan atau lokal via GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi selama tiga hari adalah sebesar 97.212 kendaraan, naik sebesar 7,61 persen kendaraan dari LHR normal 90.334 kendaraan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/06/01/20194071/h-5-idul-fitri-553116-kendaraan-tinggalkan-jakarta

Terkini Lainnya

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke