Salin Artikel

Rawan Curanmor, Polsek Kalideres Imbau Warga Pakai Kunci Ganda di Sepeda Motor

JAKARTA, KOMPAS.com - Polsek Kalideres mengimbau kepada warga yang bermukim di indekos, perumahan, dan di dekat pusat perniagaan, agar selalu waspada terhadap sepeda motornya.

Agar tidak mudah dicuri, Kapolsek Kalideres AKP Indra Maulana Saputra menganjurkan agar pemilik kendaraan menggunakan kunci ganda untuk meminimalisir tindak pencurian motor (curanmor).

"Imbauan kepada warga masyarakat, terutama yang tinggal di kos, (agar) memasang kunci tambahan dan parkirkan kendaraan di tempat aman. Sehingga para pelaku tidak mudah lakukan pencurian," jelas Indra di Polsek Kalideres, Daan Mogot Raya, Jakarta Barat, Rabu (4/9/2019).

Sepanjang 22 Agustus 2019 hingga 2 September 2019, Polsek Kalideres berhasil mengamankan 10 pemuda yang tergabung dalam jaringan Kota Bumi Tanggamus, Lampung.

Dalam operasi tersebut, pihak kepolisian berhasil mengamankan 10 pemuda yang berusia rata-rata 19 sampai 22 tahun.

Mereka adalah FB, F, M, SNG, SHD, AS, DF, GOL, SD, ALX, polisi juga mengamankan barang bukti lain berupa alat bukti kunci T untuk membobol kontak motor, dan 12 unit sepeda motor.

Indra juga berpesan agar masyarakat yang merasa kehilangan sepeda motor dalam waktu sebulan belakang, dapat melapor ke Polsek Kalideres dengan membawa persyaratan surat tanda nomor kendaraan (STNK).

"Apabila ada yang merasa kehilangan kendaraan datang ke Polsek Kalideres. Yang hilang datang ke Polsek dengan syarat, tentu membawa bukti kepemilikan dari kendaraan," tutup Indra.

Berikut sepeda motor yang menjadi barang bukti:

- Honda Beat hitam B 6645 CZA
- Honda Beat putih biru B 4317 BPZ
- Honda Beat putih biru B 6232 BSZ
- Honda Beat putih merah B 3537 BCK
- Honda Beat putih biru B 3037 BPW
- Honda Beat hitam tanpa pelat nomor
- Honda Beat putih biru tanpa pelat nomor
- Honda Blade oranye hitam B 3768 FMN
- Suzuki Satria 150 hitam tanpa pelat nomor
- Yamaha Vega R putih tanpa pelat nomor
- Yamaha Mio Soul GT putih B 6312 GIZ
- Motor Kawasaki Ninja Sr berwarna hijau tanpa pelat nomor.

Hingga kini, pihak Polsek Kalideres terus melakukan pengembangan kasus agar kasus curanmor yang resahkan warga dapat terselesaikan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2019/09/04/22022071/rawan-curanmor-polsek-kalideres-imbau-warga-pakai-kunci-ganda-di-sepeda

Terkini Lainnya

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDI-P

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke