Salin Artikel

Cerita Wali Murid yang Anaknya Tak Lolos Jalur Afirmasi dan Zonasi PPDB Jakarta

Sistem PPDB yang diberlakukan tahun ini dinilai tidak adil sebab mengutamakan calon murid yang berusia lebih tua.

Sejumlah orangtua murid merasa nilai rapor bukan menjadi suatu hal yang berguna untuk menentukan siswa bisa masuk ke sekolah negeri.

Savira Maulidia (22), warga Kelurahan Paseban, Jakarta Pusat, yang sedang mengurus pendaftaran adiknya yang baru lulus Sekolah Menengah Pertama (SMP) misalnya. Dia menceritakan, adiknya berkali-kali tidak lolos PPDB di semua Sekolah Menengah Atas (SMA) yang dipilihnya.

Pada awalnya sang adik ikut serta dalam PPDB jalur afirmasi. Namun adinya itu tidak lolos.

"Kalau belum keterima di manapun masih bisa coba ikut seleksi lagi. Ya sudah diajuin lagi. Pilih sekolah yang masih satu kelurahan, tapi tetap kalah sama yang umurnya tua," tutur Savira, Kamis (25/6/2020).

Ketika jalur zonasi dibuka Kamis ini, Savira kembali mendaftar sang adik ke sekolah negeri seiring dengan pembukaan PPDB jalur zonasi itu.

Hasilnya, sang adik kembali terlempar dari daftar calon siswa dan tidak lolos karena usianya yang lebih muda dari peserta lain.

"Bertahan cuma sampai siang, mental lagi di semua sekolah. Umur adik saya 15 tahun 4 bulan, tetapi sekarang zonasi umur terendahnya 15 tahun 7 bulan," lanjut dia.

Savira berpendapat, sistem PPDB yang mengedepankan siswa berusia lebih tua tidak tepat. Para calon peserta didik sudah berusaha mengejar nilai sebaik mungkin agar bisa masuk ke sekolah negeri.

"Enggak diterima sekolah negeri karena nilai itu masih masuk akal dan bisa diterima. Tapi kalau karena umur kurang itu enggak adil," kata Savira.

Kendati tidak lolos di dua jalur PPDB, Savira mengaku masih belum menyiapkan sekolah swasta untuk menjadi cadangan jika adiknya pada akhirnya tidak diterima sekolah negeri.

"Swasta masih bingung di mana. Lagi Covid gini enggak bisa survei sekolah juga. Terus masih mau coba lagi, ada jalur selanjutnya lewat prestasi dan itu baru dilihat nilainya," kata Savira.

Kondisi serupa dikeluhkan Astuti (33), warga Kelurahan Srengseng Sawah. Dia mendaftarkan anaknya yang baru lulus sekolah dasar (SD) ke sejumlah SMP negeri melalui jalur PPDB zonasi.

Namun, Astuti harus menerima hasil yang mengecewakan karena sang anak langsung tergeser dari daftar penerima calon siswa baru di sekolah yang ditujunya.

"Sudah pilih tiga sekolah hasilnya mengecewakan. Karena anak saya kan lumayan baguslah nilainya, tetapi langsung terlempar namanya," kata dia ketika dihubungi Kompas.com, Kamis.

Padahal, lanjut Astuti, anaknya memiliki nilai yang cukup bagus dan dianggap layak untuk masuk ke salah satu sekolah yang dipilihnya.

Namun, karena baru berumur 12 tahun lebih enam bulan, sang anak harus tergeser oleh calon peserta didik lain yang berusia lebih tua.

Menurut dia, pendaftar jalur zonasi di sekolah-sekolah yang dipilihnya berusia di atas 12 tahun 10 bulan hingga 13 tahun ke atas.

"Jadi pas daftar itu kan ada nilai rapor juga tuh. Tapi jadinya itu nilai enggak berguna, ada daftar nilai tapi itu tidak berlaku gitu karena yang diambil usia yang lebih tua," ujar dia.

Astuti mengatakan, dia akan mencoba mendaftar anaknya ke sekolah negeri melalui jalur prestasi akademik.

Meski begitu, dia sudah mulai mencari sekolah swasta untuk berjaga-jaga jika kembali tidak lolos.

"Sekolah swasta sudah ada cadangan. Tapi coba jalur prestasi dulu, optimislah pokoknya anaknya kan lumayan juga," ujar dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/06/25/20263901/cerita-wali-murid-yang-anaknya-tak-lolos-jalur-afirmasi-dan-zonasi-ppdb

Terkini Lainnya

Pemprov DKI Diminta Bina Juru Parkir Liar agar Punya Pekerjaan Layak

Pemprov DKI Diminta Bina Juru Parkir Liar agar Punya Pekerjaan Layak

Megapolitan
Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Megapolitan
Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Megapolitan
Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra DKI Minta Maaf

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra DKI Minta Maaf

Megapolitan
Polda Metro Minta Masyarakat Lapor jika Ada Juru Parkir Memalak

Polda Metro Minta Masyarakat Lapor jika Ada Juru Parkir Memalak

Megapolitan
Polisi Akan Bantu Dishub Tertibkan Juru Parkir Liar di Jakarta

Polisi Akan Bantu Dishub Tertibkan Juru Parkir Liar di Jakarta

Megapolitan
Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Perolehan Kursi DPR RI dari Jakarta Berkurang 5, Gerindra Tetap Akan Usung Kader di Pilkada DKI 2024

Megapolitan
Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Prabowo Belum Bahas Isu Penambahan Menteri di Kabinetnya

Megapolitan
Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Berantas Jukir Liar, DPRD Usul Pemprov DKI-Minimarket Kerja Sama

Megapolitan
Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Bulan Depan, Gerindra Akan Umumkan Nama yang Diusung untuk Pilgub DKI

Megapolitan
Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Megapolitan
Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu 'Ferguso'!

Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu "Ferguso"!

Megapolitan
Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Megapolitan
Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Megapolitan
DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke