Salin Artikel

Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Disertai Pembunuhan di Tambora

JAKARTA, KOMPAS.com - Unit Reskrim Polsek Tambora meringkus pelaku pencurian disertai penusukan pada Rabu (28/10/2020). Penusukan tersebut mengakibatkan korban meninggal dunia.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi, Jumat (30/10/2020).

"Petugas kami berhasil melakukan penangkapan kurang dari 1 jam setelah kami mendapati adanya laporan atas pembunuhan tersebut serta mencocokan dengan database para pelaku " ujar Faruk.

Setelah mengumpulkan bukti dan informasi, pihak kepolisian meringkus pelaku berinisial SH alias UK (24) di kediamannya yang masih berlokasi di kawasan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat.

Usai ditangkap, pelaku melakukan pemeriksaan urine. Hasilnua, ia terbukti positif menggunakan amphetamine dan metamphetamine.

Untuk diketahui, SH merupakan seorang residivis atas kasus penjambretan dan pencurian motor.

Sedagkan peristiwa pencurian disertai penusukan terjadi di sebuah rumah merangkap indekos yang berlokasi di Jalan Pekapuran 2, Kelurahan Tanah Sereal, Tambora, Rabu dini hari, sekitar pukul 03.30 WIB.

Kejadian bermula saat saksi pelapor, yang merupakan istri dari korban terbangun pada dini hari karena mendengar suara jendela terbuka.

Ia menuju sumber suara dan mendapati SH sedan mengambil ponsel yang sedang dalam kondisi pengisian daya di belakang pintu.

Sontak saksi pelapor berteriak sehingga membangunkan korban. 

Korban pun mengejar pelaku. Sempat terjadi saling dorong antara korban dan pelaku.

Kemudian, pelaku menikam korban dan mengenai rusuk bagian kiri. Pelaku pun segera kabur setelah melakukan aksinya tersebut.

Korban segera dibawa ke Puskesmas Tambora untuk mendapatkan pertolongan. Namun, nyawa korban tidak dapat diselamatkan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/10/30/13521831/polisi-tangkap-pelaku-pencurian-disertai-pembunuhan-di-tambora

Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke