Salin Artikel

Perempuan di Cilodong Depok Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kontrakan

DEPOK, KOMPAS.com - Seorang perempuan berinisial NT ditemukan tak bernyawa di rumah kontrakan di Kampung Sidamukti, Jalan At-taqwa, Sukamaju, Cilodong, Kota Depok, pada Selasa (3/11/2020) malam.

NT ditemukan dalam kondisi mengenaskan oleh dua temannya yang datang ke kontrakan sekitar pukul 20.00 malam itu.

"Keduanya datang ke rumah kontrakan korban untuk memberitahu bahwa besok (hari ini) kerjaan libur," ujar Kapolsek Sukmajaya, AKP Ibrahim Sadjab melalui keterangan tertulis kepada wartawan, Rabu (4/11/2020).

Salah satu dari mereka coba mengetuk pintu rumah korban. Namun, ketukan itu tak berbalas sahutan.

Ia pun mengintip ke dalam rumah melalui jendela samping pintu rumah kontrakan.

"Ia melihat adanya kepala yang bersandar di jendela yang tertutup gorden," lanjut Ibrahim.

"Kemudian ia memanggil teman satunya lagi untuk bantu memanggil korban, namun tetap saja korban dalam keadaan diam," ungkapnya.

Tak dinyana, melalui jendela itu, mereka melihat adanya tali seperti kain yang terikat di atas teralis ventilasi jendela. Keduanya pun langsung memanggil pemilik kontrakan.

Korban didapati sudah meninggal dunia. Pemilik kontrakan kemudian memanggil warga sekitar dan menghubungi polisi.

Hasil pemeriksaan di lokasi, korban diduga tewas gantung diri.

"Anggota piket Polsek Sukmajaya bersama saya dan Inafis didampingi oleh teman sejawat korban telah melakukan pengecekan terhadap tubuh korban," ujar Ibrahim.

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan dan tidak ada kerusakan pada teralis. Sementara itu, pintu dalam keadaan terkunci," lanjutnya.

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu. Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada. Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/11/04/14043621/perempuan-di-cilodong-depok-ditemukan-tewas-gantung-diri-di-kontrakan

Terkini Lainnya

Motor dan STNK Mayat di Kali Sodong Raib, Keluarga Duga Dijebak Seseorang

Motor dan STNK Mayat di Kali Sodong Raib, Keluarga Duga Dijebak Seseorang

Megapolitan
Terganggu Pembangunan Gedung, Warga Bentrok dengan Pengawas Proyek di Mampang Prapatan

Terganggu Pembangunan Gedung, Warga Bentrok dengan Pengawas Proyek di Mampang Prapatan

Megapolitan
Ponsel Milik Mayat di Kali Sodong Hilang, Hasil Lacak Tunjukkan Posisi Masih di Jakarta

Ponsel Milik Mayat di Kali Sodong Hilang, Hasil Lacak Tunjukkan Posisi Masih di Jakarta

Megapolitan
Pakai Seragam Parkir Dishub, Jukir di Duri Kosambi Bingung Tetap Diamankan Petugas

Pakai Seragam Parkir Dishub, Jukir di Duri Kosambi Bingung Tetap Diamankan Petugas

Megapolitan
Sekolah di Tangerang Selatan Disarankan Buat Kegiatan Sosial daripada 'Study Tour' ke Luar Kota

Sekolah di Tangerang Selatan Disarankan Buat Kegiatan Sosial daripada "Study Tour" ke Luar Kota

Megapolitan
RS Bhayangkara Brimob Beri Trauma Healing untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

RS Bhayangkara Brimob Beri Trauma Healing untuk Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana

Megapolitan
KPU Kota Bogor Tegaskan Caleg Terpilih Harus Mundur jika Mencalonkan Diri di Pilkada 2024

KPU Kota Bogor Tegaskan Caleg Terpilih Harus Mundur jika Mencalonkan Diri di Pilkada 2024

Megapolitan
Pemilik Mobil yang Dilakban Warga gara-gara Parkir Sembarangan Mengaku Ketiduran di Rumah Saudara

Pemilik Mobil yang Dilakban Warga gara-gara Parkir Sembarangan Mengaku Ketiduran di Rumah Saudara

Megapolitan
Sebelum Ditemukan Tak Bernyawa di Kali Sodong, Efendy Pamit Beli Bensin ke Keluarga

Sebelum Ditemukan Tak Bernyawa di Kali Sodong, Efendy Pamit Beli Bensin ke Keluarga

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Prioritaskan Warga Jakarta dalam Rekrutmen PJLP dan Tenaga Ahli

Pemprov DKI Diminta Prioritaskan Warga Jakarta dalam Rekrutmen PJLP dan Tenaga Ahli

Megapolitan
Polisi Kesulitan Identifikasi Pelat Motor Begal Casis Bintara di Jakbar

Polisi Kesulitan Identifikasi Pelat Motor Begal Casis Bintara di Jakbar

Megapolitan
Parkir Sembarangan Depan Toko, Sebuah Mobil Dilakban Warga di Koja

Parkir Sembarangan Depan Toko, Sebuah Mobil Dilakban Warga di Koja

Megapolitan
Terminal Bogor Tidak Berfungsi Lagi, Lahannya Jadi Lapak Pedagang Sayur

Terminal Bogor Tidak Berfungsi Lagi, Lahannya Jadi Lapak Pedagang Sayur

Megapolitan
Duga Ada Tindak Pidana, Kuasa Hukum Keluarga Mayat di Kali Sodong Datangi Kantor Polisi

Duga Ada Tindak Pidana, Kuasa Hukum Keluarga Mayat di Kali Sodong Datangi Kantor Polisi

Megapolitan
Dijenguk Polisi, Casis Bintara yang Dibegal di Jakbar 'Video Call' Bareng Aipda Ambarita

Dijenguk Polisi, Casis Bintara yang Dibegal di Jakbar "Video Call" Bareng Aipda Ambarita

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke