Salin Artikel

[POPULER JABODETABEK] Anjing Diseret Pengendara Motor | Wajah Baru Jembatan Menteng yang Pernah Risma Sidak

JABODETABEK, KOMPAS.com - Berita mengenai jembatan di Menteng yang pernah disidak Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menjadi salah satu berita terpopuler Megapolitan Kompas.com, Senin (1/2/2021).

Berikut lima berita yang paling menyita pembaca sepanjang kemarin.

1. Anjing yang Diseret Pengendara Motor di Tangerang Ternyata Hewan Curian

Foto yang menunjukkan seekor anjing sedang diseret oleh dua pria bermotor diketahui adalah hewan curian.

Direktur Operasional Yayasa Natha Satwa Nusantara Anisa Ratna mengatakan, anjing tersebut dicuri di kawasan Curug, Kabupaten Tangerang, Banten.

"Saya baru tau kalau anjing itu ternyata ada pemiliknya," kata Anisa ketika dikonfirmasi, Senin (1/2/2021) sore.

Berita selengkapnya di sini.

2. Daftar 25 Kelurahan di Jakarta dengan Kasus Aktif Covid-19 Paling Tinggi

Pandemi Covid-19 di Jakarta masih dalam keadaan buruk di mana angka penambahan kasus harian masih relatif tinggi.

Data terakhir memperlihatkan bahwa ada penambahan 3.614 kasus baru di Ibu Kota pada Senin (1/2/2021).

Menurut Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Jakata Dwi Oktavia, penambahan tersebut diperoleh dari pemeriksaan sehari sebelumnya dengan hasil 3.093 kasus dan akumulasi 521 kasus dari satu Rumah Sakit (RS) BUMN dan 1 RS TNI selama tujuh hari terakhir yang baru dilaporkan.

Berikut daftar kelurahan di DKI dengan angka kasus aktif tertinggi di sini.

3. Wajah Baru Kolong Jembatan Menteng

Kolong jembatan di Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, yang pernah disambangi Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini beberapa waktu lalu kini telah diperindah.

Kolong jembatan yang sebelumnya tampak suram, kotor, dan menjadi hunian liar bagi para penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) kini terlihat lebih cantik dan tertata berkat pembenahan.

Pelaksana harian Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi menyebut, kolong jembatan itu telah dipermak dengan cara penyediaan taman, kolam ikan, hingga hiasan mural di dinding hasil karya para seniman Institut Kesenian Jakarta (IKJ).

Berita selengkapnya di sini.

4. Kematian Dokter akibat Covid-19 di Jakarta

Koalisi Warga Lapor Covid-19 mengungkapkan data mengenai dokter yang meninggal dunia akibat Covid-19 di Indonesia.

Hingga 26 Januari tahun ini, ada 289 dokter dilaporkan meninggal akibat Covid-19 di Indonesia. Sebanyak 161 di antaranya merupakan dokter umum, 123 dokter spesialis, dan 5 dokter residen.

Daerah dengan angka kematian dokter tertinggi dicatatkan oleh Jawa Timur, dengan 56 kasus, lalu diikuti oleh DKI Jakarta, dengan 43 kasus.

Data selengkapnya di sini.

5. Youtuber Siksa Monyet

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan, Hasudungan A. Sidabalok mengungkapkan, seorang Youtuber bernama Rian Mardiansyah melakukan sejumlah kekerasan terhadap monyet ekor panjang berjenis Macaca fascicularis.

Aksi kekerasan terhadap monyet itu kemudian ia diunggah di akun Youtube miliknya dengan akun Abang Satwa.

“Macam-macam ya kekerasannya. Ada 100 konten yang berisi kekerasan terhadap monyet sehingga mendapatkan protes keras dari dalam dan luar negeri,” kata Hasudungan saat dikonfirmasi, Senin (1/2/2021) malam.

Berita selengkapnya di sini.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/02/02/05530951/populer-jabodetabek-anjing-diseret-pengendara-motor-wajah-baru-jembatan

Terkini Lainnya

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Dedie Rachim Ikut Penjaringan Cawalkot Bogor ke Beberapa Partai, PAN: Agar Tidak Terkesan Sombong

Megapolitan
Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Kebakaran Landa Ruko Tiga Lantai di Kebon Jeruk, Petugas Masih Padamkan Api

Megapolitan
Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Kronologi Penganiayaan Taruna STIP hingga Tewas, Pukulan Fatal oleh Senior dan Pertolongan yang Keliru

Megapolitan
Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Dijenguk Adik di RSJ Bogor, Pengemis Rosmini Disebut Tenang dan Tak Banyak Bicara

Megapolitan
Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Senior yang Aniaya Taruna STIP Panik saat Korban Tumbang, Polisi: Dia Berusaha Bantu, tapi Fatal

Megapolitan
Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Pengemis yang Suka Marah-marah Dijenguk Adiknya di RSJ, Disebut Tenang saat Mengobrol

Megapolitan
BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke