Salin Artikel

Ini Daftar Jalan di Jakarta yang Terendam Banjir

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan deras yang mengguyur Jakarta sejak Minggu (7/2/2021) malam hingga Senin (8/2/2021) pagi telah menyebabkan banjir di Jakarta.

Sejumlah ruas jalan juga tergenang banjir hingga menyebabkan arus lalu lintas dialihkan. Berikut ini daftar jalan di Jakarta yang tergenang banjir.

1. Jalan Jatinegara Barat

Genangan air di Jalan Jatinegara Barat, Bidara Cina, Jakarta Timur, telah menyebabkan arus lalu lintas tersendat.

Dalam video yang diterima Kompas.com, para pengendara harus melaju dengan kecepatan rendah untuk menerjang banjir.

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur saat ini tengah melakukan penyedotan air dari ruas jalan menuju Kali Ciliwung yang berada di sisi jalan.

"Ada dua unit mobil damkar yang kami kerahkan. Penyedotan ini dilakukan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas," ujar Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaiman.

2. Jalan Moh Kahfi, Jagakarsa

Jalan Moh Kahfi 2, Jagakarsa, Jakarta Selatan, tergenang banjir setinggi 40 sampai 50 sentimeter.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Srengseng Sawah Isha Awaluddin mengatakan, luapan air terjadi sekitar pukul 07.00 WIB.

“Luapan itu karena perbaikan saluran dan jembatan. Debit air juga tinggi itu Kali Cabang Tengah,” kata Isha saat dihubungi, Senin pagi.

Akibatnya, arus lalu lintas dari Jalan Tanah Baru menuju arah Srengseng Sawah melalui Jalan Moh Kahfi 2 dialihkan melalui Jalan Warung Sila.

3. Lampu Merah Bintang Mas, Jakarta Utara

Berdasarkan informasi yang disampaikan melalui akun Twitter @TMCPoldaMetro, hingga pukul 10.14 WIB, kawasan lampu merah Bintang Mas, Jakarta Utara masi tergenang banjir setinggi 20-30 sentimeter.


4. Lampu Merah Bungur, Jakarta Pusat

Kawasan Jakarta Pusat juga tergenang banjir tepatnya di lampu merah Bungur. Berdasarkan laporan Twitter @TMCPoldaMetro, hingga pukul 10.17 WIB, ketinggian air masih 20-30 sentimeter.

5. Jalan Jatinegara Timur

Hingga pukul 10.31 WIB, genangan air juga terjadi di Jalan Jatinegara, Jakarta Timur. Adapun kondisi saat ini sudah dapat dilalui oleh kendaraan, baik motor dan mobil.

6. Genangan di Jalan Gunung Sahari Sudah Surut

Sementara itu, genangan di Jalan Gunung Sahari di Pademangan Barat, Jakarta Utara tepatnya di depan Mangga Dua Square sudah surut.

Ruas jalan tersebut sempat tergenang banjir setinggi 5 sentimeter.

"Sementara ini tidak ada genangan itu sudah mulai surut kok yang di depan Jalan Gunung Sahari sudah mulai surut," kata Lurah Pademangan Barat, Ruspandi , Senin.

"Karena pompanya berjalan dengan baik jadi tidak ada genangan lagi. Kita tergantung sama pompa air yang ada di sungai itu," sambungnya.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/02/08/11385891/ini-daftar-jalan-di-jakarta-yang-terendam-banjir

Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Megapolitan
Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Megapolitan
Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Megapolitan
Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Megapolitan
Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Megapolitan
Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Megapolitan
Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Megapolitan
Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Megapolitan
Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Megapolitan
Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Dinas Polda Jabar Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ | Apesnya Si Kribo Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg

[POPULER JABODETABEK] Mobil Dinas Polda Jabar Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ | Apesnya Si Kribo Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg

Megapolitan
Cara Naik Bus City Tour Transjakarta dan Harga Tiketnya

Cara Naik Bus City Tour Transjakarta dan Harga Tiketnya

Megapolitan
Diperiksa Polisi, Ketum PITI Serahkan Video Dugaan Penistaan Agama oleh Pendeta Gilbert

Diperiksa Polisi, Ketum PITI Serahkan Video Dugaan Penistaan Agama oleh Pendeta Gilbert

Megapolitan
Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke