Salin Artikel

Soal Penertiban Pemain Skateboard di Bundaran HI, Wagub DKI Minta Satpol PP Persuasif

Hal ini ia ungkapkan setelah adanya video viral petugas Satpol PP dan pemain skateboard yang bersitegang di sekitar Bundaran HI.

"Kami minta juga jajaran Satpol PP untuk melakukan penertiban pengawasan secara persuasif, secara baik. Nanti kami akan sinergikan kembali dan tentu kami butuh dukungan masyarakat untuk patuh dan taat," ucap Riza melalui keterangan suara yang diterima, Kamis (4/3/2021).

Riza menjelaskan, Satpol PP bertugas melakukan penertiban sesuai aturan. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan keselamatan warga, terlebih selama pandemi.

Menurut dia, para pemain skateboard yang ada dalam video viral saat itu tidak mengenakan masker.

"Jadi masalahnya demikian. Kebetulan viral, ya memang di situ ada pelanggaran," ucap Riza.

Oleh karenanya, dia meminta masyarakat memahami dan mendukung tugas aparat dalam melakukan penertiban.

Video viral itu memperlihatkan petugas Satpol PP yang berupaya merebut paksa papan skate milik dua orang pemain skateboard.

Salah satu pemain skateboard bernama Tomi Boi yang terlihat di dalam video mengaku petugas Satpol PP berupaya untuk merebut papan skate miliknya.

Petugas menuduh Tomi sebelumnya telah diusir, namun malah kembali lagi bermain skateboard di trotoar itu.

Tomi tak terima karena ia memang baru saja datang ke lokasi. Tomi tetap ngotot mempertahankan papan skate miliknya.

"Saya tetap tidak mau, lalu oknum yang tarik papan saya dari awal memelototi mata saya dan menendang dengan lututnya mengenai paha saya," kata Tomi.

Tomi lalu menegur oknum Satpol PP itu, "Kok kasar? Kok Bapak main fisik?"

Setelah itu, petugas Satpol PP lain berusaha menenangkan rekannya yang main fisik tersebut.

Saat itu lah Tomi berhasil merebut papan skate-nya. Ia lalu langsung berjalan menjauh dari petugas Satpol PP ke arah parkiran motor.

Kasatpol PP DKI akan tegur oknum petugas

Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin mengatakan, petugas Satpol PP yang terlihat dalam video tersebut berupaya untuk mengingatkan agar para pemain skateboard menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Menurut Arifin, saat melakukan patroli, petugas mendapati para pemain itu tidak mengenakan masker.

Namun saat petugas datang, para pemain skateboard yang berjumlah lebih dari 10 orang itu berlarian dan hanya dua orang yang tetap berada di lokasi.

Menurut Arifin, petugas Satpol PP hendak membawa keduanya ke kantor untuk didata sekaligus diedukasi. Namun, mereka menolak sehingga sempat bersitegang.

"Sebenarnya kami ingin berikan edukasi supaya yang dibawa ini bisa ingatkan kepada teman-temannya," tutur Arifin.

Dia akan menegur petugas yang dinilai bertindak berlebihan.

Kendati demikian, ia mengingatkan bahwa area bermain skateboard sebenarnya sudah ada di sejumlah lokasi di Jakarta.

Namun karena fasilitas yang terbatas, ia tidak melarang jika ada anak muda di Ibu Kota yang memanfaatkan trotoar untuk bermain skateboar, sepanjang mengikuti aturan.

Sementara itu, Gubernur Anies Baswedan sempat bertemu Skateboarder pascainsiden di trotoar Bundaran HI.

Skateboarder Satria Vijie menyebut Gubernur Anies memperbolehkan aktivitas permainan skateboard di trotoar Jakarta.

Hal tersebut ditulis Satria Vijie di akun instagram resminya @satriavijie sambil mengunggah foto pertemuan dia bersama Anies.

"Jadi ini Hasil diskusi Gw dengan Pak Gubernur DKI Jakarta: 1. Tidak ada Larangan bermain Skateboard di Trotoar Jakarta.! *Silakan menggunakan fasilitas yang ada secara bijak," tulis Satria Vijie, Kamis.

Poin kedua, Satria Vijie mengatakan, pertemuan tersebut memberikan penjelasan tak ada aturan untuk pengambilan skateboard milik para pemain skateboard oleh petugas.

Pengecualian jika papan skateboard tersebut digunakan untuk tindak kriminal.

Poin ketiga, Satria Vijie menyebut, Anies berjanji akan melakukan revitalisasi di beberapa skatepark di Jakarta.

Untuk permainan di trotoar, Vijie menyebut, Anies meminta para pemain skateboard untuk mengutamakan para pejalan kaki.

"4. Wajib mengutamakan Pejalan kaki saat bermain skateboard di trotoar," tulis Vijie.

Poin kelima, Vijie juga menyebut Anies meminta untuk para pemain skateboard mentaati protokol kesehatan, tidak berkerumun dan menjaga kebersihan tempat bermain.

"6. Dilarang CatCalling baik itu godain, siul,komentar, dll ke semua pejalan yg ada di trotoar. 7. Ikut membantu menjaga dan membuat kota Jakarta lebih maju dan lebih baik lagi," tulis Vijie.

https://megapolitan.kompas.com/read/2021/03/04/22194581/soal-penertiban-pemain-skateboard-di-bundaran-hi-wagub-dki-minta-satpol

Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke