Salin Artikel

UPDATE 23 Januari: Vaksinasi Covid-19 Dosis Pertama di Tangsel Mencapai 98 Persen

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) terus menggenjot program vaksinasi Covid-19.

Langkah tersebut guna merealisasikan program herd immunity atau kekebalan massal di tengah penularan dan penyebaran infeksi covid-19.

"Data update vaksinasi Covid-19 Tangsel, Minggu, 23 Januari 2022, capaian dosis pertama vaksinasi covid-19 dari seluruh kategori yakni sebesar 98 persen atau 1.051.600 peserta," ucap Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Allin Hendalin Mahdaniar dalam keterangannya, Senin (24/1/2022).

Dia menambahkan, capaian vaksinasi dosis kedua sudah 75,1 persen atau 805.729 peserta.

Sementara itu, dilansir dari akun instagram @dinaskesehatantangsel terdapat 1.073.266 peserta prioritas vaksinasi Covid-19 yang dibagi ke dalam 6 kelompok masyarakat.

Pertama, peserta vaksinasi covid-19 kategori kelompok tenaga kesehatan dengan jumlah 8.901 peserta telah tercatat pencapaian pada dosis pertama sebesar 165,2 persen.

Sementara capaian dosis kedua sebesar 158,8 persen, dan dosis booster atau ketiga sebesar 111,5 persen.

Kemudian kedua, kelompok peserta lanjut usia (lansia) dengan jumlah 87.489 peserta tercatat telah melakukan penyuntikan vaksinasi sebesar 70,0 persen pada dosis pertama, sebesar 58,1 persen pada dosis kedua, dan sebesar 12,0 persen pada dosis ketiga atau booster.

Pada kelompok ketiga, peserta petugas publik dengan jumlah 60.291 peserta tercatat telah melakukan penyuntikan vaksin sebesar 325,4 persen pada dosis pertama, sebesar 284,3 persen pada dosis kedua, dan sebesar 1,50 persen pada dosis ketiga atau booster.

Untuk kategori keempat, kelompok masyarakat rentan dan umum dengan jumlah 786.110 peserta telah terlaksana penyuntikan vaksin sebesar 67,1 persen pada dosis pertama, sebesar 54,2 persen pada dosis kedua, dan 1,27 persen pada dosis ketiga atau booster.

Kelima, kelompok remaja dengan jumlah 130.475 peserta tecatat pelaksanaan vaksinasi sebesar 94,5 persen pada dosis pertama, sebesar 78,7 persen pada dosis kedua, dan 0,0 persen pada dosis ketiga atau booster.

Sedangkan keenam, penambahan kelompok sasaran vaksinasi anak usia 6-11 tahun dengan target 133.026 peserta.

Pada pelaksanaannya, kelompok peserta anak usia 6-11 tahun telah tercatat capaian vaksinasi sebesar 93,1 persen pada dosis pertama, dan sebesar 27,4 persen pada dosis kedua.

Berikut Update Data Terbaru Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kota Tangsel Pada Minggu (23/1/2022):

1. Tenaga Kesehatan

Target: 8.901

Capaian Dosis 1: 165,2 persen

Capaian Dosis 2: 158,8 persen

Capaian Dosis 3: 111,5 persen

2. Lansia

Target: 87.489

Capaian Dosis 1: 70 persen

Capaian Dosis 2: 58,1 persen

Capaian Dosis 3: 12 persen

3. Petugas Publik

Target: 60.291

Capaian Dosis 1: 325,4 persen

Capaian Dosis 2: 284,3 persen

Capaian Dosis 3: 1,5 persen

4. Masyarakat Rentan dan Umum

Target: 786.110

Capaian Dosis 1: 67,1  persen

Capaian Dosis 2: 54,2 persen

Capaian Dosis 3: 1,27 persen

5. Remaja

Target: 130.475

Capaian Dosis 1: 94,5 persen

Capaian Dosis 2: 78,7 persen

Capaian Dosis 3: Belum terlaksana

6. Anak Usia 6-11 tahun

Target: 133.026

Capaian Dosis 1: 93,1  persen

Capaian Dosis 2: 27,4 persen

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/01/24/08371651/update-23-januari-vaksinasi-covid-19-dosis-pertama-di-tangsel-mencapai-98

Terkini Lainnya

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Megapolitan
PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

Megapolitan
Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Megapolitan
Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Megapolitan
Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin 'Nganggur'

Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin "Nganggur"

Megapolitan
Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Megapolitan
Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta 10 Mei 2024 dan Besok: Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta 10 Mei 2024 dan Besok: Siang Cerah Berawan

Megapolitan
Sudah Ada 4 Tersangka, Proses Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Sudah Ada 4 Tersangka, Proses Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Peran 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP | 4 Tersangka Kasus Tewasnya Taruna STIP Terancam 15 Tahun Penjara

[POPULER JABODETABEK] Peran 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP | 4 Tersangka Kasus Tewasnya Taruna STIP Terancam 15 Tahun Penjara

Megapolitan
Polisi Periksa 43 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Polisi Periksa 43 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Bina Juru Parkir Liar agar Punya Pekerjaan Layak

Pemprov DKI Diminta Bina Juru Parkir Liar agar Punya Pekerjaan Layak

Megapolitan
Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Gerindra Berencana Usung Kader Sendiri di Pilgub DKI 2024

Megapolitan
Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Munculnya Keraguan di Balik Wacana Pemprov DKI Beri Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket Usai Ditertibkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke