Salin Artikel

Sambut HUT ke-77 RI , PT KAI Sediakan 7.000 Tiket KA Mulai Harga Rp 17.000

JAKARTA, KOMPAS.com - PT KAI (Persero) menghadirkan tiket promo Merdeka dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, sebanyak 7.000 tiket promo Merdeka disediakan untuk keberangkatan KA jarak jauh dari stasiun wilayah Daop 1 Jakarta, yakni Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

"Secara total terdapat 26 KA keberangkatan Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen yang termasuk pada program tiket promo Merdeka," ujar Eva dalam keterangannya, Senin (8/8/2022).

Menurut Eva, tiket promo Merdeka tersedia untuk beberapa kelas yakni kelas eksekutif mulai Rp 170.000, bisnis Rp 77.000 dan ekonomi Rp. 17.000.

Pemesanan tiket promo merdeka, kata Eva, mulai dapat dipesan mulai tanggal 7 sampai 17 Agustus 2022 untuk keberangkatan tanggal 8-11 Agustus dan 15-17 Agustus 2022.

"Rute yang mendapat promo di antaranya Jakarta - Surabaya pulang pergi (PP), Jakarta - Malang PP, Jakarta - Solo PP, Jakarta - Semarang PP, Jakarta - Jombang PP, dan lainnya," ucap Eva.

"Promo ini hanya berlaku untuk pembelian melalui aplikasi KAI Access," sambung dia.

Eva mengungkapkan, dalam rangka menyambut hari kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia, PT KAI memilih tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat".

"Promo ini kami hadirkan agar mobilitas dan perekonomian masyarakat dapat kembali membaik dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan," ucap dia.

Berikut daftar KA dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen yang mendapatkan tiket promo merdeka:

Stasiun Gambir

- KA Argo Cheribon (Gambir - Cirebon PP)

- KA Brawijaya (Gambir - Malang PP)

- KA Purwojaya (Gambir - Cilacap PP)

- KA Sembrani (Gambir - Surabaya PP)

- KA Taksaka Malam (Gambir - Yogyakarta PP)

- KA Taksaka Pagi (Gambir - Yogyakarta PP)

- KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi PP)

- KA Gajayana (Gambir - Malang PP)

- KA Argo Dwipangga (Gambir - Solobalapan PP)

- KA Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan PP)

- KA Argo Muria (Gambir - Semarang PP)

- KA Argo Sindoro (Gambir - Semarang PP)

Stasiun Pasar Senen

- KA Brantas (Pasar Senen - Blitar PP)

- KA Fajar Utama Yogya (Pasar Senen - Yogyakarta)

- KA Fajar Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)

- KA Gumarang (Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi)

- KA Sawunggalih Pagi (Pasar Senen - Kutoarjo)

- KA Sawunggalih Malam (Pasar Senen - Kutoarjo)

- KA Singasari (Pasar Senen - Blitar PP)

- KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen - Surabaya Gubeng PP)

- KA Kutojaya Utara (Pasar Senen - Kutoarjo PP)

- KA Senja Utama Solo (Pasar Senen - Solo Balapan)

- KA Matarmaja (Pasarsenen - Malang)

- KA Kertajaya (Pasarsenen - Surabaya Pasar Turi PP)

- KA Jayakarta (Pasarsenen - Surabaya Gubeng PP)

- KA Bangunkarta (Pasarsenen - Jombang PP)

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/08/08/17440901/sambut-hut-ke-77-ri-pt-kai-sediakan-7000-tiket-ka-mulai-harga-rp-17000

Terkini Lainnya

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Kronologi Perempuan di Jaksel Jadi Korban Pelecehan Payudara, Pelaku Diduga Pelajar

Megapolitan
Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Masuk Rumah Korban, Pria yang Diduga Lecehkan 5 Bocah Laki-laki di Jakbar Ngaku Salah Rumah

Megapolitan
Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Cegah Penyebaran Penyakit Hewan Kurban, Pemprov DKI Perketat Prosedur dan Vaksinasi

Megapolitan
Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Viral Video Gibran, Bocah di Bogor Menangis Minta Makan, Lurah Ungkap Kondisi Sebenarnya

Megapolitan
Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Kriteria Sosok yang Pantas Pimpin Jakarta bagi Ahok, Mau Buktikan Sumber Harta sampai Menerima Warga di Balai Kota

Megapolitan
Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Sedang Jalan Kaki, Perempuan di Kebayoran Baru Jadi Korban Pelecehan Payudara

Megapolitan
Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Polisi Tangkap Aktor Epy Kusnandar Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Pemprov DKI Jakarta Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban Jelang Idul Adha 1445 H

Megapolitan
Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Pekerja yang Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan Disebut Sedang Bersihkan Talang Air

Megapolitan
Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Setuju Jukir Ditertibakan, Pelanggan Minimarket: Kalau Enggak Dibayar Suka Marah

Megapolitan
Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Bercak Darah Masih Terlihat di Lokasi Terjatuhnya Pekerja dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Pekerja Proyek Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan, Diduga Tak Pakai Alat Pengaman

Megapolitan
Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Pendaftar Masih Kurang, Perekrutan Anggota PPS di Jakarta untuk Pilkada 2024 Diperpanjang

Megapolitan
Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Pekerja Proyek Diduga Jatuh dari Atap Stasiun LRT Kuningan

Megapolitan
25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas 'Bodong', Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

25 Warga Depok Tertipu Investasi Emas "Bodong", Total Kerugian Capai Rp 6 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke