Salin Artikel

Alarm Covid-19 di Jakarta Kembali Berbunyi, Ini Puluhan RT yang Jadi Zona Merah...

Bahkan sekarang tercatat ada 28 Rukun Tetangga (RT) di Ibu Kota yang masuk ke dalam zona merah Covid-19.

Data tersebut dihimpun oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sejak 1 hingga 7 Agustus 2022.

Berdasarkan data tersebut diketahui sebanyak dua RT di Jakarta Pusat masuk ke kategori zona merah, lalu di Jakarta Timur ada dua RT dengan zona merah.

Kemudian ada empat RT di Jakarta Selatan yang masuk zona merah, dan masing-masing 10 RT di Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

Rinciannya adalah sebagai berikut:

JAKARTA BARAT

  1. KEL. CENGKARENG TIMUR, RT 007, RW 014
  2. KEL. CENGKARENG TIMUR, RT 008, RW 014
  3. KEL. DURI KOSAMBI, RT 001, RW 005
  4. KEL. KEMBANGAN SELATAN, RT 010, RW 001
  5. KEL. KEMBANGAN UTARA, RT 013, RW 009
  6. KEL. KEMBANGAN UTARA, RT 007, RW 009
  7. KEL. MERUYA UTARA, RT 009, RW 002
  8. KEL. MERUYA UTARA, RT 004, RW 010
  9. KEL. SEMANAN, RT 011, RW 012
  10. KEL. TANJUNG DUREN SELATAN, RT 001, RW 008

JAKARTA UTARA

JAKARTA SELATAN

  1. EL. GUNTUR, RT 006, RW 002
  2. KEL. KEBAYORAN LAMA UTARA, RT 005, RW 010
  3. KEL. MENTENG ATAS, RT 002, RW 010
  4. KEL. PONDOK PINANG, RT 011, RW 016

JAKARTA TIMUR

  1. KEL. CIPINANG BESAR SELATAN, RT 003, RW 008
  2. KEL. SETU, RT 007, RW 005

JAKARTA PUSAT

Adapun berdasarkan data nasional, selama beberapa hari terakhir, dilaporkan ada peningkatan kasus positif Covid-19 dan kematian akibat infeksi virus corona.

Dalam seminggu ini, tercatat ada lebih dari 38.000 kasus positif Covid-19. Angka itu terbilang sangat tinggi jika dibandingkan awal Juni lalu, yang hanya berjumlah 2.000-an kasus.

"Artinya, telah terjadi kenaikan (kasus Covid-19) lebih dari 15 kali lipat dalam 2 bulan," ungkap Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam Keterangan Pers Perkembangan Penanganan Covid-19, Kamis (4/8/2022).

Lalu, setidaknya ada 91 kasus kematian dalam satu minggu terakhir. Angka ini meningkat tajam dibandingkan minggu sebelumnya yang berjumlah 40 kasus kematian.

Menurut laporan, dalam beberapa hari terakhir, kasus kematian sempat menyentuh angka lebih dari 20 kasus dalam satu hari.

DKI Jakarta dilaporkan menjadi provinsi kasus kematian akibat Covid-19 terbanyak dalam satu bulan, yakni 29 kasus.

Oleh karena itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tetap memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap mengenakan masker, baik di dalam ruangan ataupun di luar ruangan.

Respons Wagub DKI

Merespons hal tersebut, Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria meminta masyarakat untuk tetap waspada dengan penularan Covid-19.

Sebab, kata dia, kenaikan kasus Covid-19 saat ini berimbas pada kenaikan angka kematian di Ibu Kota.

"Karena masih ada dampak daripada peningkatan Covid-19 ini terhadap kematian. Sekalipun angkanya masih kecil, tapi jangan dianggap remeh dan enteng," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (9/8/2022).

Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan.

Serta mengajak pada masyarakat untuk mengajak keluarganya terutama warga lanjut usia (lansia) untuk melakukan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster.

Riza juga menegaskan pihaknya akan terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster agar bisa cepat mencapai 100 persen.

"DKI Jakarta akan terus menggencarkan vaksin ketiga atau booster bisa mencapai 100 persen seperti vaksin yang pertama dan kedua," ujar dia.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/08/10/08583691/alarm-covid-19-di-jakarta-kembali-berbunyi-ini-puluhan-rt-yang-jadi-zona

Terkini Lainnya

Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Megapolitan
Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Megapolitan
Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Megapolitan
Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Megapolitan
Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Megapolitan
Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Megapolitan
Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Megapolitan
Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Mobil Dinas Polda Jabar Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ | Apesnya Si Kribo Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg

[POPULER JABODETABEK] Mobil Dinas Polda Jabar Sebabkan Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ | Apesnya Si Kribo Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg

Megapolitan
Cara Naik Bus City Tour Transjakarta dan Harga Tiketnya

Cara Naik Bus City Tour Transjakarta dan Harga Tiketnya

Megapolitan
Diperiksa Polisi, Ketum PITI Serahkan Video Dugaan Penistaan Agama oleh Pendeta Gilbert

Diperiksa Polisi, Ketum PITI Serahkan Video Dugaan Penistaan Agama oleh Pendeta Gilbert

Megapolitan
Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Megapolitan
Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Megapolitan
Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke