Salin Artikel

Momen Anies Ajak Tamu U20 Mayors Summit "City Tour" Naik Transjakarta dan Ajak Lihat "Sunset" dari Pelabuhan

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak para degelasi forum Urban 20 (U20) berkeliling kota atau city tour menggunakan bus listrik transjakarta menuju Pluit, Jakarta Utara.

Perjalanannya itu direkam Anies dalam sebuah siaran langsung yang diunggah akun Instagram @aniesbaswedan. Tampak Anies berbincang dan mendampingi Wali Kota Rotterdam Ahmed Aboutaleb.

"Tadi kami jalan-jalan melihat kota. Sekarang kami naik bus listrik. Kami sedang menuju ke pelabuhan untuk naik kapal. Kami akan lihat sunset (matahari terbenam) dari kapal phinisi," tutur Anies dikutip dari video yang ia unggaah di akun @aniesbaswedan, Senin (29/8/2022).

Tak hanya Ahmed, sejumlah delegasi U20 Mayors Summit lainnya juga ikut bersama dalam rombongan city tour bersama Anies.

Wali Kota Rotterdam Ahmed Aboutaleb mengatakan kunjungannya kali ini merupakan kedatangannya yang ke lima kalinya ke Jakarta. Selama periode itu, ia mengaku melihat kemajuan dalam pembangunan di Ibu Kota.

"Selalu menyenangkan saat saya berada di Jakarta. Sepertinya ini sudah ke lima kalinya kedatangan saya ke Jakarta. Saya ingin mengucapkan selamat kepada otoritas dan gubernur yang telah membuat perubahan besar ini," tutur Ahmed pada kesempatan yang sama.

Menurut Ahmed, Jakarta layak mendapatkan banyak pujian atas perubahan besar ini. Ahmed pun berharap Pemprov DKI Jakarta dapat terus melanjutkan kerja bagus tersebut untuk kebaikan kota ini.

"Saya pikir ini akan ada capaian besar lain ke depannya, dalam hal kebutuhan transisi untuk menciptakan ekonomi baru, lapangan kerja baru, investasi dalam bidang pendidikan, transportasi publik dan ruang publik. Ini sudah pada jalur yang benar. Dan saya harap ini bisa dilanjutkan," tutur Ahmed.

"Tadi kami keliling menggunakan MRT, menggunakan BRT, menggunakan bis," balas Anies.

Delegasi lain pun juga mengakui perubahan besar infrastruktur yang terjadi di Jakarta, baik itu soal mobilitas, lingkungan, maupun perumahan.

Mereka juga merasa beruntung mendapatkan kesempatan untuk berbagi soal ekonomi sirkular dan pengelolaan limbah dalam U20 Mayors Summit tersebut.

Secara keseluruhan, Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ini memberi kesempatan bagi para pemimpin kota U20 untuk berkumpul, memperkuat kolaborasi, dan menyampaikan rekomendasi kepada pemerintah Indonesia pada G20 Leaders Summit di Bali pada 15-16 November 2022.

Melalui U20, kota-kota yang mewakili negara-negara anggota G20 berkomitmen untuk bekerja sama dengan pemerintah nasional untuk mengatasi tantangan paling mendesak yang dihadapi dunia.

Hal yang paling mendesak itu termasuk pemulihan krisis akibat pandemi COVID-19, darurat iklim, dan peningkatan ketimpangan struktural.

Sebagai tuan rumah U20 Mayors Summit, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan telah memimpin siklus U20 kelima tahun 2022. Anies mengundang Kepala Daerah dan Gubernur anggota G20 untuk bekerja sama dalam tiga bidang utama.

Adapun tiga bidang utama itu adalah kerja sama bidang investasi kesehatan dan perumahan rakyat; mendorong transisi energi berkelanjutan dan akses yang adil untuk mobilitas berkelanjutan; dan memberikan edukasi dan pelatihan tentang masa depan pekerjaan.

https://megapolitan.kompas.com/read/2022/08/29/20381231/momen-anies-ajak-tamu-u20-mayors-summit-city-tour-naik-transjakarta-dan

Terkini Lainnya

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Megapolitan
Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Megapolitan
Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Megapolitan
PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke